Sukses

Menteri Saja Tak Restui Neymar Pindah

Ramai penghalang yang berada di depan Chelsea. Pele, sampai Menteri Olahraga Brasil, berharap bintang Samba yang sedang meroket, Neymar, tetap bermain untuk Santos.

Liputan6.com, Sao Paulo: Keinginan kuat Chelsea memboyong Neymar mendapat tentangan dari berbagai pihak di Brasil. Penyerang Brasil yang sedang menjadi topik pembicaraan itu sendiri belum menentukan sikap mengenai masa depannya.

Chelsea menawarkan fee 20 juta pound dan ditolak Santos. Juara Liga Premier itu tak patah arang. Penawaran kedua disiapkan. Fee dinaikkan plus gaji yang menggiurkan buat pemain berusia 18 tahun tersebut. Uang berbicara, demikian filosofis The Blues (Baca: Paket Gaji Memikat untuk Neymar).

Santos mengemukakan hanya akan bernegosiasi jika ada yang menyodorkan minimal 30 juta pound, sesuai dengan klausul buy-out dalam kontraknya. Selain Santos ingin mempertahankannya, berbagai pihak di negeri terbesar di belahan Amerika Selatan itu juga berharap Neymar menunda niatnya.

Publik Brasil tidak ingin melihat pemain yang tengah menjadi buah bibir setelah mencetak gol pada partai debutnya untuk Timnas Brasil itu, saat menang 2-0 dari Amerika Serikat di laga eksebisi, nasibnya sama dengan Robinho di Manchester City. Pele salah satunya. Legenda hidup sepakbola Brasil itu menganggap Neymar belum cukup siap bermain di Liga Premier.

Gaya bermain di Inggris akan menyulitkan dirinya. “Jadi urungkanlah dulu Neymar!” seru Pele. Pelatih Tim Samba Manolo Menezes juga berharap demikian. Neymar da Silva Santos Junior, nama lengkapnya, juga menyita perhatian Menteri Olahraga Brasil. Orlando Silva bahkan berencana bertemu langsung agar dirinya mematangkan diri terlebih dahulu di kompetisi lokal.(DIM/PA Sport)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini