Sukses

The Latics Butuh Rumput Baru

Hujan lebat sebelum laga antara Wigan Athletic dan Blackburn Rovers kian memerburuk kondisi lapangan DW Stadium. Bos The Latics, Roberto Martinez mengakui saatnya klub memasang rumput baru.

Liputan6.com, Wigan: Hujan lebat selama tujuh jam yang melanda Greater Manchester pada Sabtu (5/2) kian memerburuk kondisi lapangan DW Stadium. Walhasil, terjadi pesta gol saat lanjutan premiership antara tuan rumah Wigan Athletic dan Blackburn Rovers. The Latics "beruntung" memetik kemenangan tipis 4-3 (1-1). Hasil maksimal kali pertama yang diraih anak-anak asuhan Roberto Martinez dalam delapan laga terakhir. Wigan pun unggul dua angka dari dua klub yang menempati dasar klasemen.

Meski demikian, Martinez mengakui jika DW Stadium membutuhkan rumput baru. Sejak klub memutuskan pindah ke JJB Stadium (sebelum berganti nama menjadi DW Stadium) 12 tahun yang lalu, klub telah beberapa kali melakukan peremajaan rumput. Terakhir, hal itu dilakukan pada Maret 2010.

Namun, dengan cuaca buruk dan hujan lebat belakangan, kondisi lapangan jadi sangat buruk. Guna memasang rumput baru diperlukan dana tak kurang dari 100 ribu pound atau sekitar Rp 1,4 miliar. “Saya akan berbicara dengan Chairman Klub (Dave Whelan). Sebelum laga digelar hal itu (permukaan lapangan) bukanlah masalah. Tapi, kini lain ceritanya,” aku Martinez yang membantah anggapan jika kondisi buruk DW Stadium justru menguntungkan Hugo Rodallega dkk.

Dalam tiga laga kandang berikutnya di ajang Liga Premier, Wigan bakal kedatangan tim tangguh semisal Manchester United dan Tottenham Hotspur. Namun, sebelum menjamu Setan Merah, The Latics kudu menjalani laga berat, berkunjung ke Liverpool dan Manchester City.(MEG/The Sun)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini