Sukses

City Tolak Tawaran Corinthians

Manchester City menolak tawaran 35 juta pound yang disodorkan Corinthians sebagai upaya membawa Carlos Tevez kembali ke Brasil. Tinggal sepekan kesempatan yang tersisa bagi Corinthians.

Liputan6.com, Manchester: Seperti yang telah diperkirakan sebelumnya, akhirnya Manchester City menolak tawaran senilai 35 juta pound atau sekitar 40 juta euro (Rp 488 miliar) yang disodorkan klub asal Brasil, Corinthians, sebagai mahar untuk membeli hak kepemilikan striker Carlos Tevez. Mendengar keinginan Tevez untuk mendekatkan diri dengan keluarganya, Corinthians segera bergerak (Baca: Tawaran Rp 488 Miliar untuk Tevez).

Dengan demikian, pupus sudah harapan Corinthians. Pasalnya, seperti yang diungkapkan Wakil Direktur Sepakbola Klub, Dullio Alves, pihaknya tidak akan mungkin untuk sanggup memenuhi bandrol 50 juta pound yang disematkan City terhadap Tevez. “Paling banter, kalau kami berhasil, kami hanya meminjamnya. Sebab, kami tidak mungkin dapat membelinya. Pasalnya, bandrolnya tidak mungkin dapat dipenuhi, jumlah yang tidak masuk akal dalam bursa di Brasil,” tegas Alves.

City sendiri yang terus memantau perkembangan transfer sejumlah striker top, semisal Sergio Aguero, diyakini tidak akan terburu-buru menuntaskan kasus Tevez. Lain halnya dengan Corinthians. Mengingat bursa transfer di Brasil bakal ditutup pada Rabu (20/7) pekan depan, maka hanya tinggal seminggu waktu yang tersisa bagi Corinthians untuk memburu Tevez. Namun, agen Tevez, Kia Joorabchian, menilai peluang Corinthians sangat sulit. “Deal Tevez adalah deal yang besar dan sulit untuk dituntaskan,” ujar Joorabchian.(MEG/BBC)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.