Sukses

Nurdin Halid Masuk Nominasi Ketua AFF

Nurdin Halid masuk nominasi Ketua AFF bersama Sultan Haji Ahmad Shah (Malaysia) dan Dato Worawi Makudi (Thailand). Pemilihan pengurus AFF akan berlangsung di Bangkok, Thailand.

Liputan6.com, Jakarta: Selain menjadi calon Ketua Umum PSSI periode 2011-2015, Nurdin Halid juga mengincar kursi Ketua Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF). Dalam situs resmi AFF (aseanfootball.org), Sabtu (19/2), nama Nurdin masuk nominasi Ketua AFF bersama Sultan Haji Ahmad Shah (Malaysia) dan Dato Worawi Makudi (Thailand).

Untuk jabatan wakil ketua dengan empat formasi diikuti oleh Pangeran Matusin Matasan (Brunei), Brigjen Khiev Sameth (Kamboja), Nurdin Halid (Indonesia), Viphet Sihachakr (Laos), Juan Miguel Romualdez (Filipina), Francisco Kalbuadi (Timor Leste) dan Duong Vu Lam (Vietnam).

Pemilihan pengurus AFF untuk periode mendatang akan berlangsung di Kongres AFF di Bangkok, Thailand, 10 April 2011. Dalam pertemuan pengurus AFF di Kuala Lumpur, Malaysia, juga menyatakan Malaysia dan Thailand menjadi tuan rumah bersama untuk penyisihan AFF Suzuki Cup 2012.(IAN/Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini