Sukses

Pengamanan Dapat Perhatian Khusus Jelang Kongres PSSI

Jelang Kongres PSSI yang akan digelar di Jakarta, 20 Mei mendatang, upaya persiapan dan pengamanan menjadi agenda utama.

Liputan6.com, Jakarta: Komite Normalisasi PSSI tetap akan menyelenggarakan Kongres PSSI untuk memilih ketua organisasi sepak bola se-Indonesia untuk masa jabatan 2011-2015, 20 Mei mendatang. Kongres yang akan diselenggarakan di Hotel Sultan Jakarta diperkirakan menelan biaya Rp 2 miliar dari dana kas PSSI.

Untuk itu, pada kongres nanti, pengamanan menjadi perhatian khusus. Selain area kongres di Hotel Sultan yang ditetapkan hanya bisa dimasuki peserta yang memiliki tanda pengenal khusus, areal di sekitarnya pun mendapatkan pengamanan pihak kepolisian.

Hingga menjelang kongres, perseteruan antara pihak yang mendukung Arifin Panigoro dan George Toisutta dan keputusan Komite Normalisasi yang menolak pencalonan keduanya belum juga usai. Kelompok 78 suara sah PSSI mengaku masih akan tetap mencoba memperjuangkan keduanya di kongres nanti.(BJK/AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.