Sukses

Madrid Hancurkan Xerez

Tampil baik hanya di 15 menit awal dan akhir pertandingan, Real Madrid menghancurkan perlawanan tim promosi Xerez 5-0 (1-0). Los Blancos mengambil alih posisi Barcelona di puncak klasemen.

Liputan6.com, Madrid: Klub penuh bintang, Real Madrid, terus menjaga peluangnya bersaing dengan seteru abadinya, Barcelona, dengan meraih kemenangan di jornada ketiga saat menjamu tim promosi Xerez di Santiago Bernabeu, Minggu (20/9) malam waktu setempat atau Senin (21/9) dinihari WIB. Los Blancos unggul telak 5-0 (1-0). Dua dari lima gol kemenangan tuan rumah dicetak pemain bintangnya asal Portugal, Cristiano Ronaldo di menit pertama dan menit ke-75. Tiga lainnya dibagi rata antara Guti Hernandez di menit ke-78, Karim Benzema di menit ke-81, dan Ruud van Nistelrooy di menit ke-88.

Kemenangan ketiga kali ini membuat Madrid berhak menduduki posisi puncak klasemen sementara berkat keunggulan selisih gol dari Los Blaugrana dan Bilbao. Sebaliknya, kekalahan telak ini, ketiga kalinya secara beruntun, membuat posisi Xerez tetap terbenam di dasar klasemen alias peringkat juru kunci.

Melihat jalannya pertandingan, sebenarnya Los Galacticos Jilid II hanya tampil baik di awal dan akhir pertandingan. Baru 47 detik setelah kick-off babak pertama dibunyikan wasit Carlos Delgado Ferreiro, CR9, julukan populer Ronaldo, menjebol gawang Xerez yang dikawal Renan Brito Soares. Mendapat bola liar di jantung pertahanan lawan, Ronaldo melakukan akselerasi ke sisi kiri kotak penalti lawan. Tanpa disangka Renan, Ronaldo melancarkan tendangan keras mendatar ke sudut kiri gawang.

Di menit kelima, Madrid mendapat peluang emas. Tendangan keras Ronaldo masih dapat diblok Renan. Bola rebound mampir di kaki Raul Gonzalez. Sepakan Raul dari jarak lima meter masih dapat diblok Renan. Bola liar disambar Kaka. Sayang arahnya melebar dari gawang. Xerez mendpat peluang di menit ke-10 ketika tendangan bebas Emilio Viqueira membentur mistar gawang Iker Casillas. Sepuluh menit kemudian, Renan melakukan penyelamatan dengan menepis sundulan Sergio Ramos meneruskan tendangan sudut Kaka. Skor 1-0 untuk Madrid bertahan sampai jeda.

Di babak kedua, Madrid tampak kesulitan menerobos pertahanan tim tamu. Sebaliknya, skuad asuhan Cuco Ziganda berusaha mencetak gol balasan. Boleh dibilang dalam 20 menit pertama babak kedua, Xerez tampil lebih dominan. Namun, bandul permainan seketika berubah di menit ke-75. Adalah Ronaldo yang mengubah jalannya pertandingan. Sundulannya di menit ke-75 meneruskan tendangan sudut Granero yang masuk menggantikan Raul tak mampu diantisipasi Renan. 2-0 untuk Madrid.

Gol itu membuat semangat David Prieto dkk luruh. Alhasil, dalam rentang waktu 15 menit kemudian, tiga kali gawang Xerez kembali jebol. Gol Guti di menit ke-78 bermula dari tusukan Ronaldo di sayap kiri pertahanan Xerez. Umpannya ke Benzema gagal diselesaikan dengan sempurna. Beruntung ada Guti yang langsung melesakkannya ke dalam gawang. Tiga menit kemudian Benzema membayar lunas kesalahannya dengan mencetak gol indah lewat sepakan kaki kiri memanfaatkan umpan Nistelrooy. Mantan striker MU itu menutup kemenangan Madrid lewat gol khasnya, di sela-sela kaki kiper Renan, dua menit sebelum pertandingan usai.(MEG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini