Sukses

Derita Ganda buat Tete

Bertandang ke Santiago Bernabeu memicu derita ganda bagi Tenerife. Selain menuai kekalahan ketiga di musim ini, Tete bakal ditinggalkan bek andalannya, Marc Bertran selama empat bulan ke depan.

Liputan6.com, Santa Cruz de Tenerife: Nasib naas menimpa Tenerife. Salah satu tim promosi— menduduki peringkat ketiga Segunda Division musim lalu—di kancah La Liga ini tak berdaya menghadapi pasukan multibintang ala Real Madrid saat kedua tim bertemu di Santiago Bernabeu, Sabtu (26/9). Tete, julukan Tenerife, kalah telak tiga gol tanpa balas.

Yang mengenaskan, selain menuai kekalahan ketiga di musim ini, Tenerife harus menghadapi pil pahit setelah bek kanan andalannya, Marc Bertran divonis bakal absen dari lapangan hijau selama empat bulan ke muka. Bertran, 27 tahun, mengalami cedera retak tulang engkel saat bertabrakan dengan winger Los Merengues asal Belanda, Royston Drenthe.

Seperti yang dilansir harian Marca, insiden tabrakan itu terjadi sepuluh menit sebelum waktu turun minum tiba. Hasil pemindaian yang dilakukan keesokan harinya menunjukkan adanya retak kecil pada tibia kanan engkelnya. Tim medis merekomendasikan Bertran harus beristirahat selama tiga sampai empat bulan.

Program recovery Bertran, mantan bek Espanyol di periode 2002-2005, terdiri dari dua bagian. Pertama, Bertran kudu istirahat total selama sebulan. Perawatan lanjutan ditaksir memakan waktu dua bulan. Artinya, paling banter Bertran diperkirakan bakal kembali berlatih bersama skuad asuhan Jose Luis Ultra pada Januari 2010.

Kabar ini tentunya sangat memukul Luis Oltra yang sebelummnya telah kehilangan gelandang kreatif sekaligus playmaker tim, Ricardo Leon Brito yang dibekap cedera di laga lawan Athletic Bilbao pekan lalu. Brito divonis cuti selama sebulan. (MEG)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini