Sukses

Fabiano Lupakan Milan

Di bursa transfer musim panas lalu AC Milan begitu ngotot mendapatkan Luis Fabiano dari Sevilla. Sayang, negosiasi tak kunjung membuahkan hasil. Fabiano pun melupakan Rossoneri. Permanen atau sementara?

Liputan6.com, Sevilla: Marilah kita mundur sejenak melihat kembali dinamika yang terjadi di bursa transfer musim panas lalu. Tentunya, Anda sepakat jika salah satu pemain yang menjadi sorotan di bursa saat itu adalah tukang gedor Sevilla, Luis Fabiano. Adalah klub raksasa asal Italia, AC Milan yang menjadi kandidat terkuat untuk mengakuisisinya.

Berbagai langkah ditempuh Rossoneri untuk mendapatkan tanda tangan penyerang asal Brasil berusia 29 tahun itu. Sayang, begitu banyak kendala di tengah jalan. Milan pun mengirim agen terkemuka Ernesto Bronzetti dan negosiator ulung FIFA, Peppino Tirri. Apa daya, proses di meja perundingan tetap buntu. Milan pun akhirnya berubah haluan dan meminang striker yang dibuang Real Madrid, Klaas-Jan Huntelaar.

Kini, jelang bursa transfer musim dingin Januari dibuka, Milan kembali dikait-kaitkan dengan Fabiano. Pasalnya, kinerja The Hunter, julukan Huntelaar, tak kunjung memuaskan pelatih Leonardo, manajemen dan para fans.

Namun, menurut agen Fabiano, Jose Fuentes, kliennya telah kadung patah arang dengan sikap Milan. “Milan adalah cerita lalu. Kami sangat kecewa dengan hasil di meja perundingan. Sejak saat itu, kami belum mendengar lagi kabar dari Milan,” tutur Fuentes seperti yang dikutip Football Italia.

Ketika didesak lebih lanjut tentang kemungkinan Milan kembali memburu kliennya di bursa Januari, Fuentes terkesan enggan membicarakannya. “Klien saya (Fabiano) tidak berniat hengkang di musim ini. Ia tengah menjalani musim yang hebat di Sevilla. Ia pun sangat terfokus untuk bermain di Piala Dunia,” tegas Fuentes. Bagaimana kalau Milan menyodorkan tawaran menarik di akhir musim nanti?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.