Sukses

Pecat Marino, Tunjuk De Biasi

Manajemen Udinese sampai pada keputusan mengganti sosok pelatih tim. Selasa (22/12), Friuliani mengkonfirmasi pemecatan Pasquale Marino dan mengumumkan pengangkatan mantan pelatih Torino, Gianni De Biasi.

Liputan6.com, Udine: Udinese mengambil langkah tanggap darurat menyikapi performa tim yang terus terperosok di tangga klasemen Serie A. Selasa (22/12), Udinese memecat pelatih Pasquale Marino dan mengumumkan pemangkatan mantan pelatih Torino, Gianni De Biasi.

“Udinese mengumumkan bahwasanya Pasquale Marino diberhentikan dari tugasnya sebagai pelatih tim utama. Klub mengucapkan terima kasih kepada Marino dalam masa tugasnya selama dua setengah tahun,” demikian pernyataan Udinese dari laman resminya, udinese.it. “Udinese juga menyampaikan bahwa tugas tersebut diambil alih Gianni De Biassi.”

De Biasi akan diperkenalkan ke publik di Stadio Friuli, markas Udinese, hari ini juga. Keputusan ini menyusul pertemuan antara Presiden Udinese, Giampaolo Pozzo dan De Biasi di kediaman pribadinya pagi hari waktu setempat. Tak ayal keputusan pemutusan hubungan kerja (PHK) dikeluarkan menyusul hasil buruk Zebrette dalam beberapa laga terakkir.

Udinese tidak pernah menang dari enam pertandingan terakhir di Serie A dan merengkuh empat poin. Dari yang di awal musim menghuni papan atas dan berambisi menembus zona Eropa, mereka kini terperosok ke posisi 14 dengan 18 poin. Posisi yang tidak aman dari ancaman degradasi, terpaut lima poin dari zona merah.

Yang lebih sulit diterima Pozzo yakni dua kekalahan terakhir dari Bologna dan Siena, keduanya dengan skor 1-2. Sabtu (19/12), sebelum laga kontra Cagliari yang akhirnya ditunda, Pozzo mewanti-wanti Marino bahwa ia akan mengambil keputusan tegas jika hasil akhir tidak juga membaik.

Tanggapan dari Marino tidak mengenakkan. Ia menyatakan: “Pozzo tidak tahu situasi yang tengah terjadi.” Sky Sports Italia mengklaim bahwa tanggapan ini membuat hubungan keduanya renggang dan berbuntut pemecatan. Dengan demikian Marino menjadi pelatih kesembilan yang dipecat di Serie A sepanjang musim ini.(DIM)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.