Sukses

Lazio Belum Menyerah

Dengan satu partai tersisa, Lazio masih tertinggal satu angka dari Udinese dalam persaingan meraup tiket terakhir ke Liga Champions. Bos Biancocelesti Edy Reja menolak jika peluang timnya diklaim telah tertutup.

Liputan6.com, Roma: Dengan satu partai tersisa, Lazio masih tertinggal satu angka dari Udinese dalam persaingan meraup peringkat empat besar klasemen akhir sekaligus tiket terakhir menuju kualifikasi Liga Champions musim depan. Meski peluang timnya relatif sangat tipis, bos Biancocelesti Edy Reja menolak jika peluang timnya diklaim telah tertutup.

Guna melangkahi Udinese, Lazio wajib meraih kemenangan di partai pamungkas saat bertandang ke Stadio Via del Mare, markasnya Lecce, klub yang telah dipastikan aman dari jerat degradasi. Biancocelesti baru berharap Zebrette, julukan Udinese gagal meraup poin penuh saat menjamu sang jawara musim ini AC Milan di Stadio Friuli.

“Persaingan belum selesai. Kami harus terfokus dengan laga yang bakal kami jalani sendiri. Kami tetap mempunyai target yaitu dengan tampil baik lawan Lecce. Setelah 90 menit berakhir, barulah kami bisa mengetahui hasil yang terjadi di laga antara Udinese dan Milan,” tegas Edy Reja.

Lebih lanjut Reja menampik anggapan jika di laga terakhir ini Mauro Zarate dkk hanya menjalani partai seremonial belaka. Pun demikian pula dengan gencarnya spekulasi terkait strategi Lazio di bursa transfer musim panas.

“Terlalu banyak yang saya dengar terkait masa depan dan bursa transfer. Salah besar jika menilai kami datang ke Stadio Via del Mare hanya untuk berlibur. Target kami adalah meraih tiga angka. Baru pada Senin pagi (23/5) kami mulai memikirkan masa depan kami sendiri. Jadi, saat ini terlalu dini menilai siapa yang bakal pergi dan siapa yang tetap tinggal,” tandas Reja.(MEG/Football Italia)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini