Sukses

PSSI Rahasiakan Alasan Tidak Lolosnya George

Calon ketua umum PSSI, Arifin Paniogoro dan George Toisutta akhirnya dicoret dari daftar nama calon ketua umum PSSI. Hal tersebut disampaikan dalam jumpa pers hasil seleksi tim verifikasi calon ketua umum PSSI di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Sabtu (19/2) petang.

Liputan6.com, Jakarta: Calon ketua umum PSSI, Arifin Paniogoro dan George Toisutta akhirnya dicoret dari daftar nama calon ketua umum PSSI. Hal tersebut disampaikan dalam jumpa pers hasil seleksi tim verifikasi calon ketua umum PSSI di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Sabtu (19/2) petang.

Namun menurut Ketua Komite Pemilihan Syarif Bastaman, alasan tidak lolosnya kedua calon tersebut tidak dapat disampaikan kecuali hanya kepada calon ketua umum yang masuk dalam seleksi. "Alasan akan dituang dalam SK, bersifat pribadi dan rahasia, diserahkan kepada semua calon, baik yg gagal maupun lolos, kecuali yang bersangkutan menyebarkannya," ujar Bastaman.

Keputusan ini juga menurutnya tidak bersifat mengikat, tiga hari sejak tgl 19 Februari 2011, mereka bisa mengajukan banding. Hasil seleksi tim verifikasi calon-calon yang lolos seleksi diantaranya:

Calon Ketua Umum :

1. Nirwan Bakrie
2. Nurdin Halid

Calon Wakil Ketum :

1. Nirwan Bakrie
2. Nurdin Halid
3. Bob Hippy
4. Ibnu Munzir

Calon Anggota Komite Eksekutif:

1. Achsanul Qosasi,
2. IGK Manila,
3. Hinca IP Pandjaitan,
4. Sumaryoto Padmodiningrat,
5. Iwan Budianti,
6. M. Zen,
7. Mafirion,
8. Dodi Reza Alex Nurdien,
9. Tri Gustoro,
10. Nugraha Beoes,
11. Ashar Suryobroto,
12. Ferry Paulus,
13. Harbiansyah Hanafyah,
14. Subardi,
15. Syahrial Damopoli
16. Ibnu Munzir,
17. Andi Darrusalam Tabussala,
18. Toto Sudibyo
19. Bernard Limbong,
20. Togar Manahan Nero,
21. Zainudin Hamid,
22. Adhnan Dambea
23. Djohar Arifin Husen,
24. Surya Darma Tahir,
25. Haroena Sumitro. (ARI)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.