Sukses

Hoddle Kecam Kebijakan Transfer Spurs

Pembelian tujuh pemain tidak sebanding dengan penjualan Bale.

Liputan6.com, London: Mantan manajer Tottenham Hotspur, Glenn Hoddle prihatin melihat penampilan klub itu musim ini. Hoddle menilai kebijakan transfer yang salah menjadi penyebab keterpurukan Spurs.

Hoddle mengecam kesalahan besar Spurs adalah menjual Gareth Bale ke Real Madrid. Walau mendatangkan keuntungan, namun pengganti Bale yakni tujuh pemain baru tidak punya kualitas yang sepadan.

"Tottenham menghabiskan dana hingga 110 juta pound untuk menggantikan Bale dan Tom Huddlestone. Mereka pemain yang bagus, tetapi tidak hebat," kata Hoddle seperti dilansir Daily Mail.

"Yang jelas Tottenham salah membeli tipe pemain. Menghamburkan banyak uang bukan berarti jawaban atas satu masalah," ujarnya menambahkan. Bahkan untuk dua pemain termahal yakni Erik Lamela dan Roberto Soldado penampilannya jauh dari kata memuaskan.

Pergantian manajer dari Andre Villas-Boas ke Tim Sherwood dinilai Hoddle juga tidak memberikan dampak yang signifikan.

"Tottenham kehilangan visi bermain. Mereka butuh strategi yang lebih baik jika ingin berkembang," kata mantan pelatih timnas Inggris ini. "Setiap kali saya melihat langsung maka tidak pernah ada umpan yang mematikan lawan."

Baca Juga:

Rooney Puji Permainan Chelsea
AVB: Chelsea Raih Liga Champions karena Saya
Ozil Ingin Raih Gelar di Musim Perdana
Everton Bentengi Pemain Ini Dari Kejaran MU
Persib Batal Uji Coba ke Luar Negeri

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.