Sukses

Diego Costa Marah Tak Dimainkan Lawan Barcelona

Los Colchoneros harus memanfaatkan duet penyerang David Villa dan Adrian.

Liputan6.com, Madrid: Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone memilih untuk tidak memainkan penyerang Diego Costa saat berhadapan dengan Barcelona pada leg kedua babak perempat final Liga Champions, Kamis 10 April dini hari WIB.

Simeone beralasan kondisi penyerang asal Brasil tersebut tidak memungkinkan untuk dimainkan saat menghadapi Blaugrana. Costa harus menderita cidera pada leg pertama Liga Champions saat Los Colchoneros berhasil menahan imbang Blaugrana 1-1.

Akibat cidera tersebut, penyerang tim nasional Spanyol tersebut juga tidak bermain saat Atletico berhasil mengalahkan Villareal.

"Keputusan untuk tidak memainkan Costa sudah dibicarakan sejak sebelum pertandingan. Tapi ia sangat ingin bermain dan ia marah karena itu," ujarnya seperti dilansir Football-espana.

"Menurut saya itu bukan waktu yang tepat untuknya bermain dan saya harap ia siap pada laga berikutnya karena kami sangat membutuhkannya."

Los Colchoneros harus memanfaatkan duet penyerang David Villa dan Adrian saat menghadapi skuat asuhan Tata Martino pada leg kedua tersebut. Menurut Simeone, Adrian dapat menjadi sosok pengganti Costa yang tepat.

"Ketika Diego Costa cidera di Barcelona, tidak ada pemain lain di pikiran saya selain Adrian," sebutnya.

"Ia memiliki kepercayaan dari orang-orang. Ia adalah pemain yang memiliki kemampuan. Hal itu sudah ia tunjukkan hari ini."

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.