Sukses

Gelar Liga Europa Penting Bagi Juventus

Si Nyonya Tua terakhir kali meraih gelar Eropa adalah musim 1995/96 saat merengkuh gelar Liga Champions.

Liputan6.com, Lisbon: Juventus sangat mendambakan gelar Liga Europa musim ini. Pasalnya, Si Nyonya Tua terakhir kali meraih gelar Eropa adalah musim 1995/96 saat merengkuh gelar Liga Champions.

Itu sebabnya Claudio Marchisio dan kawan-kawan tidak mau membuang kesempatan dalam semifinal Liga Europa lawan Benfica kali ini. Terlebih laga final akan digelar di kandang sendiri, Juventus Arena.

"Banyak pemain di tim ini yang belum pernah meraih gelar Eropa, demikian juga Juventus selama beberapa tahun terakhir," kata Marchisio seperti dilansir laman resmi UEFA.

"Jadi meski kaki kami sudah kelelahan karena mendekati akhir musim. Namun semangat meraih trofi Liga Europa membuat tambahan energi di lapangan," katanya menambahkan.

Gelandang asli kelahiran Turin ini juga tidak mempermasalahkan status Liga Europa yang hanya kompetisi kelas kedua di Benua Biru.

"Awalnya kami memang menargetkan Liga Champions. Tapi setelah gugur dan terjun ke Liga Europa, kami harus punya keyakinan sama untuk lolos ke final yang akan digelar di kandang sendiri," kata Marchisio.

"Namun kami harus waspada lawan Benfica yang selalu tampil hebat di kompetisi domestik dan Eropa. Mereka punya pemain berpengalaman dan bisa membuat kami kesulitan," ucapnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.