Sukses

Selain Fisik, Kelincahan Evan Dimas Cs Terus Diasah

Hasil tes fisik timnas memperlihatkan kondisi pemain ini mengalami peningkatan cukup signifikan dibandingkan sebelumnya.

Liputan6.com, Yogyakarta - Hasil tes fisik Timnas U-19 yang dilakukan pada Rabu (14/05/2014) lalu sudah direlease hari ini. Hasil tes fisik timnas memperlihatkan kondisi pemain ini mengalami peningkatan cukup signifikan dibandingkan sebelumnya.

Dari 29 pemain yang ada, kapten timnas U-19 Evan Dimas masih berada di posisi pertama dengan VO2 max 64,88.

"Dari hasil tes fisik kemarin jika dirata-rata semua pemain saat ini mencapai 58,8," kata Pelatih Fisik Timnas U19, Nur Saelan saat ditemui di Hotel Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Jumat (16/5/2014).

Nur Saelan menyebut kemampuan fisik Timnas U-19 sampai saat ini masih didominasi oleh pemain gelandang. "Semua fisik pemain meningkat hingga 5 digit. Evan Dimas yang awalnya 55,5 sekarang 64,88 dan hasil itu membuatnya jadi pemain dengan VO2 Max tertinggi," katanya.

Ia menargetkan kondisi fisik VO2 max pemain timnas U-19 ditargetkan mencapai angka 60. Target ini diharapkan akan tercapai sebelum berangkat ke ajang final piala Asia di Myanmar mendatang.

Menurut Nur Saelan, peningkatan pemain timnas juga tidak hanya pada VO2 max tetapi juga kecepatan dan kelincahan setiap pemain Timnas U19 mengalami peningkatan.

"Bukan di VO2 max saja tetapi kita juga tingkatkan kecepatan dan kelincahan pemain. Saat lawan UEA kecepatan dan kelincahan pemain kita sangat menolong," pungkasnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini