Sukses

Giggs Putuskan Gantung Sepatu

Ia bermain dalam 963 laga bersama klub, dan 64 laga bersama timnas Wales.

Liputan6.com, Manchester: Berakhir sudah petualangan 24 tahun Ryan Giggs sebagai pemain. Legenda Manchester United (MU) itu memutuskan gantung sepatu dan fokus menjadi asisten manajer Louis van Gaal musim depan.

Bersama Setan Merah, Giggs total bermain dalam 963 laga. Sedangkan untuk timnas Wales, mantan sayap ini sudah berlaga dalam 64 laga.

"Impian saya sejak dulu adalah bisa bermain untuk MU. Sekarang saya sangat sedih karena tak bisa lagi menggunakan kostum MU sebagai pemain," kata Giggs seperti dilansir laman resmi klub.

"Tapi saya sangat beruntung karena bisa memenuhi mimpi saya yakni bermain dengan sejumlah pemain hebat, bekerja di bawah Sir Alex Ferguson, dan yang terpenting bermain untuk seluruh fans hebat di seluruh dunia."

Lebih jauh mantan pemain berusia 40 tahun itu menambahkan, "Kesempatan ini saya gunakan untuk mundur dari sepak bola profesional dan memulai lembaran baru sebagai asisten manajer MU."

"Saya merasa bangga, terhormat, dan beruntung bisa bermain dalam 963 laga untuk klub terhebat. Dan juga untuk timnas Wales dalam 64 laga. Saya selalu merasakan dukungan Anda," ucapnya.

Giggs pun tak sabar untuk menjalani peran barunya di klub musim depan. "Semua orang di klub akan bekerja keras untuk mengembalikan posisi klub ini ke asalnya. Dan, saya ingin menjadi bagian dari setiap langkah tersebut."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Ryan Giggs