Sukses

Liverpool Siap Membajak Bek Tangguh Incaran Spurs

Manajer Liverpool Brendan Rodgers ingin memperkuat lini belakangnya untuk menghadapi Liga Champions musim depan.

Liputan6.com, Liverpool - Oleh: Arief Permana

Liverpool dikabarkan mengalahkan Tottenham Hotspur untuk mendapatkan bek tangguh Southampton, Dejan Lovren. The Reds disebut siap menggelontorkan dana 15 juta poundsterling atau setara dengan Rp 306 miliar.

Manajer Liverpool Brendan Rodgers ingin memperkuat lini belakangnya untuk menghadapi Liga Champions musim depan. Lovren diproyeksikan akan menjadi mitra bek Liverpool lainnya Martin Skrtel atau Mamadou Sakho.

Dilaporkan Dailystar, Lovren pun kini tertarik untuk beralih ke klub yang lebih besar. Bek asal Kroasia itu pun telah meminta Southampton untuk memasukkan namanya ke dalam list transfer.

Selain mengincar Lovren, Liverpool juga menginginkan gelandang Southampton lainnya, Adam Lallana. Rodgers pun berharap pihaknya dapat segera mendaratkan salah satu pemain tersebut ke Stadion Anfield dalam waktu dekat.

Sebelumnya, Liverpool telah mendapatkan striker Southampton Rickie Lambert. Pemain asal akademi Liverpool itu dikontrak dengan nilai 4 juta poundsterling.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Dejan Lovren adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Dejan Lovren adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool

    Dejan Lovren

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Tottenham Hotspur adalah sebuah klub sepak bola asal Inggris
    Tottenham Hotspur adalah sebuah klub sepak bola asal Inggris

    Tottenham Hotspur

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris