Sukses

Robben Minta Maaf Lakukan Diving

Aksi Robben menghasilkan penalti bagi Belanda di menit terakhir.

Liputan6.com, Fortaleza: Winger Belanda Arjen Robben mengakui melakukan diving saat De Oranje menang 2-1 atas Meksiko di babak 16 besar Piala Dunia 2014. Robben pun meminta maaf kepada pecinta sepakbola atas aksi tidak terpujinya itu.

Robben menjadi sorotan pada laga Belanda melawan Meksiko. Aksi Robben menghasilkan penalti di menit akhir. Klaas Jan Huntelaar dengan dingin mengeksekusi hadiah penalti tersebut sehingga Belanda menang 2-1.

Dalam tayangan ulang sekilas Robben terlihat melakukan diving saat berduel dengan bek Meksiko Rafael Marquez di menit akhir.

Namun Robben membantah melakukan diving di menit akhir. Robben hanya membenarkan mencoba memperdaya wasit di babak pertama.

"Saya harus minta maaf. Yang di menit akhir tersebut jelas penalti, tapi yang satu lagi diving di babak pertama. Saya seharusnya tidak melakukan itu," tutur Robben kepada NOS.

Robben juga angkat bicara mengapa dirinya tidak mengambil sendiri hadiah penalti di menit akhir dan malah menyerahkannya kepada Huntelaar.

"Biasanya saya nyaman mengambil penalti tapi kali ini saya yang ditekel. Saya merasa nyaman bila Huntelaar dapat memanfaatkannya," tegas Robben.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini