Sukses

Pelatih dan Pemain Brasil Masih Dihantui Trauma Jerman

Bencana di laga semi-final diakui Scolari akan terus ada dalam ingatan dia dan pemainnya.

Liputan6.com, Brasilia - Pelatih Brasil, Luiz Felipe Scolari, mengaku dia dan para pemainnya akan terus dihantui kekalahan telak 1-7 dari Jerman di semi-final Piala Dunia, Rabu  9 Juli 2014 lalu. Meski Scolari mengaku timnya tampil bagus dengan masuk empat besar, dia menegaskan kekalahan dari tim asuhan Joachim Low tidak akan terlupakan.

“Saya tidak berpikir kinerja kami negatif,” kata Scolari, seperti dikutip Soccerway, Sabtu (12/7/2014). “Kami mengalami satu kekalahan, yang jadi bencana, tapi semoga orang tidak hanya fokus pada kekalahan itu," imbuhnya.

“Ini mungkin akan berat untuk semua sepanjang hidup kami. Apa yang dirasakan fans dan kami tidak akan berubah.  Sampai 20 tahun ke depan, saya akan selalu ingat ini.”

Terlepas kekalahan memalukan di Belo Horizonte tersebut, Selecao kini bersiap berebut posisi ketiga melawan Belanda di Brasilia, Minggu dinihari WIB nanti. Menghadapi pertandingan tersebut, pelatih berusia 65 tahun ini, yakin pemainnya sudah berusaha memulihkan psikologi mereka.

“Ini masih berat. Tapi, kami berusaha memulihkan secara psikologi untuk mencapai perspektif baru untuk menghadapi Belanda karena ini tujuan baru kami. Kami bekerja untuk itu dan saya pikir kami telah membalikkan 75 persen situasi ini,” kata Scolari.

Brasil dipermalukan di depan pendukung sendiri setelah dikalahkan Jerman dengan skor telak di Estadio Mineirao, Belo Horizonte. Penampilan tim asuhan Scolari dalam laga itu, sangat memalukan. Mereka kebobolan lima kali hanya dalam waktu 29 menit.

Baca Juga:
5 Faktor yang Membuat Argentina Bisa Mengalahkan Jerman
Lima Pemain Berharga Lebih dari Rp 1 Triliun
Kanoute Kutuk Serangan Israel ke Gaza

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.