Sukses

Jutaan Orang di Jerman Siap Sambut Kemenangan Der Panzer

Ratusan ribu suporter diperkirakan memenuhi boulevard luas selama pertandingan dimulai.

Liputan6.com, Berlin: Jutaan orang di Jerman membanjiri jalan-jalan untuk mendukung tim nasional kesayangannya menghadapi Argentina di final Piala Dunia 2014 di Maracana, Rio de Janeiro. Minggu waktu setempat atau Senin (14/7/2014) dinihari  WIB. Mereka bersiap-siap untuk kemungkinan meraih gelar keempat Piala Dunia.

Itu akan menjadi gelar pertama Jerman sejak unifikasi negara itu pada 1990, dan bertepatan dengan perayaan setengah abad jatuhnya Tembok Berlin.

Masih mabuk dengan kemenangan 7-1 atas Brasil pada semifinal Rabu pagi lalu WIB, penggemar kembali berkumpul sejak sore hari di Fan Mile raksasa Berlin di belakang Gerbang Brandenburg.

Lebih dari 200.000 suporter diperkirakan memenuhi boulevard luas yang tertutup untuk kendaraan selama pertandingan yang dimulai pada 19.00 GMT. Dan, jutaan lebih lainnya meringkuk di depan layar di kios-kios bir, bar-bar, klub-klub olahraga, dan rumah-rumah di seluruh penjuru negara.

Rekor 32,6 juta pemirsa televisi yang menyaksikan laga Jerman mengalahkan Brasil, diperkirakan akan meningkat lagi untuk laga terakhir di Stadion Maracana yang legendaris. Di antara suporter di stadion, hadir Kenselir Angela Merkel, yang datang ke Brasil bersama Presiden Jerman Joachim Gauck dan beberapa politisi senior.

Sementara itu, media terlaris Bild mengingatkan bahwa Jerman Barat telah merebut kemenangan Piala Dunia melawan Argentina 24 tahun silam. Bahkan, laman berita Spiegel Online yakin bahwa Jerman akan menang. "Jerman akan menjadi juara, perayaan dipersilakan."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini