Sukses

Data dan Fakta Menarik Jelang Jerman Kontra Argentina

Jerman akan memainkan final kedelapannya, melebihi capaian negara lain.

Liputan6.com,Rio de Janeiro: Jerman dan Argentina akan saling berhadapan di final Piala Dunia 2014 di Maracana, Rio de Janeiro, Minggu waktu setempat atau Senin (14/7/2014) dinihari  WIB. Tim Panser maju ke final usai menang besar atas tuan rumah Brasil, sementara Argentina berhasil keluar dari tekanan Belanda via adu penalti di babak semi-final.

Beberapa data dan fakta menarik mengiringi laga akbar ini. Berdasarkan catatan Opta, pertandingan ini menjadi final ulangan, setelah mereka pernah bertemu di partai puncak Piala Dunia edisi 1986 dan 1990, dengan masing-masing tim saling mengalahkan (3-2 Argentina pada 1986, 1-0 Jerman pada 1990).

Jerman akan memainkan final kedelapannya, melebihi capaian negara lain. Mereka sukses memenangkan tiga di antaranya.

Namun, Jerman hanya mampu memenangkan satu dari empat penampilan terakhirnya di final Piala Dunia, yakni pada tahun 1990 ketika melawan Argentina.

Sementara itu, Argentina akan memainkan final Piala Dunia kelimanya. Mereka baru menang dua kali dan kalah dengan jumlah yang sama dari empat penampilan sebelumnya.

Argentina mampu memenangkan empat dari lima adu penalti terakhir di Piala Dunia. Sedangkan, Jerman memenangkan empat dari empat (termasuk satu pertemuan melawan Argentina pada 2006).

Catatan lainnya, pemain Jerman Thomas Muller serta Klose adalah satu-satunya pemain dalam sejarah yang bisa mencetak lima gol lebih di Piala Dunia secara beruntun.

Sebaliknya di kubu Argentina, bintang mereka Lionel Messi menjadi pemain paling kreatif di Piala Dunia 2014, dengan menciptakan 21 peluang mencetak gol untuk rekan setimnya. Messi mencatatkan 65 dribel sejauh ini, di mana 39 di antaranya berjalan sukses.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini