Sukses

Mourinho: Messi adalah Messi

Mourinho yakin reputasi Messi sebagai pemain terbaik sepanjang Masa tidak akan luntur.

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Oleh: Diaz Abraham

Jose Mourinho menegaskan reputasi yang dimiliki Lionel Messi sebagai pemain terbaik dunia tidak akan luntur meskipun gagal membawa Argentina meraih trofi Piala Dunia 2014.

Messi melewatkan kesempatan terbesarnya untuk membawa Argentina sebagai juara dunia. Tim Tango harus mengakui keunggulan Jerman 0-1 melalui gol tunggal Mario Gotze. Messi pun gagal membalaskan dendam Argentina yang kalah 0-1 atas Jerman di final Piala Dunia 1990.

Walaupun permaian Messi pada malam itu tak sebaik pada babak penyisihan, Mourinho yakin reputasi Messi sebagai pemain terbaik sepanjang Masa tidak akan luntur.

"Sangat mudah untuk menghormatinya ketika dia menang, tetapi sangat sulit melakukannya ketika dia kalah," Kata Mou.

"Dia adalah pemain yang bersejarah. Dia tak perlu menjadi juara dunia untuk menjadi pemain yang dicatatkan dalam sejarah, terutama dalam beberapa dekade terakhir."

"Bagi saya Pele adalah Pele dan Maradona adalah Maradona. Saya tak membandingkan keduanya dari generasi yang berbeda. Mungkin karena dia berasal dari generasi yang sama seperti ketika saya lahir, bagi saya Maradona adalah Maradona."

Meski gagal membawa Argentina juara, namun Messi masih mendapat gelar hiburan sebagai pemain terbaik Piala Dunia. Messi mengalahkan Thomas Muller dan James Rodriguez untuk merebut Golden Ball.

Baca Juga:
3 Faktor Keberhasilan Jerman Juara Piala Dunia 2014
4 Penyebab Kegagalan Argentina di Final
Catatan Unik Peraih Sepatu Emas dan Bola Emas Piala Dunia 2014

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini