Sukses

Timnas U-23 Petik Pelajaran Berharga dari Tur Italia

Liputan6.com, Roma: Walaupun menelan tiga kekalahan saat melakukan Tur Italia, pelatih Timnas Indonesia U-23, Aji Santoso mengaku puas. Dia senang dengan perkembangan mental Alfin Tuasalamony dan kawan-kawan.

Garuda Muda gagal memetik kemenangan di tiga laga yang berlangsung di Italia. Timnas U-23 kalah 1-3 dari AS Roma, serta tumbang dari Lazio dan Cagliari dengan skor yang sama, yakni 0-2.

Gagal meraih kemenangan di negerinya Andrea Pirlo, Aji sedikit kecewa. Namun demikian, pria berusia 44 tahun tersebut sumringah dengan perkembangan positif Garuda Muda.

"Kalau melihat hasil tentu saya kurang puas. Tapi itu tidak masalah, karena target kami di Asian Games bukan di Italia," ucap Aji saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (24/7/2014) siang.

"Lawan kami di Italia bukan tim sembarangan, levelnya berada dua tingkat di atas Timnas U-23. Dari tiga laga itu, kami mendapat pelajaran berharga. Para pemain sudah tidak takut dan tegang ketika melawan tim-tim yang levelnya jauh di atas kami," sambung pria asal Malang tersebut.

Aji juga menjelaskan, ada beberapa aspek yang harus diperbaiki tim besutannya. Disebutkan, ada dua hal yang masih menjadi bagian yang paling disorotinya.

"Kami tetap harus memperbaiki kekurangan yang ada di tim ini, seperti lini pertahanan hingga penguasaan bola. Dua itu harus kami tingkatkan lagi sebelum  Asian Games," dia memungkasi.

Garuda Muda akan mengikuti Asian Games yang berlangsung di Incheon, Korea Selatan pada 19 September hingga 4 Oktober 2014.

Baca Juga:
Timnas U-19 Batal Ikut Turnamen COTIF di Spanyol
Bintang NBA Ini Minta Maaf ke Tetangga dengan Cara Unik
Atlet Voli Cantik Sabina Ternyata Penganut Islam yang Taat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini