Sukses

Aji Santoso Manfaatkan Idul Fitri untuk Kumpul Keluarga

"Lebaran kali ini saya pulang ke Kepanjen," kata Aji.

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Tim Nasional Indonesia U-23, Aji Santoso, memutuskan untuk mudik guna merayakan hari raya Idul Fitri. Ia akan menghabiskan waktu bersama keluarga dan sanak saudaranya di Kepanjen, Kabupaten Malang.

"Lebaran kali ini saya pulang ke Kepanjen, berkumpul dengan keluarga. Saya ingin bertemu dengan keluarga dan kerabat yang kebetulan ada di sana," kata Aji ketika dihubungi Minggu (27/7/2014).

Aji menyebut tidak berencana untuk berlibur ke suatu tempat. "Saya di rumah saja, karena kebetulan banyak tamu juga yang akan datang. Selain itu saya juga baru pulang dari Italia, butuh istirahat."

Pria berusia 44 tahun ini pun memiliki harapan khusus yang akan ia panjatkan dalam doanya nanti. "Saya ingin segalanya lebih baik, termasuk karier, saya ingin membawa prestasi yang lebih baik lagi bagi timnas."

"Untuk para pemain juga, semoga dengan selesainya ramadhan dan adanya hari raya Idul Fitri ini, mereka jadi pribadi yang lebih baik dan lebih termotivasi dalam meraih prestasi."

Pria berusia 44 tahun ini pun menilai bulan Ramadhan sebagai bulan untuk belajar. Ia memiliki makna tersendiri bagi bulan suci ini.

"Makna Ramadhan bagi saya seperti bulan pembelajaran. Apa yang sudah kita lakukan selama satu bulan penuh ini semoga dapat terus berlanjut untuk kedepannya."

"Bagaimana kita menahan lapar, menahan nafsu, berbuat baik pada sesama. Semoga hal itu dapat terus kita lakukan di luar bulan Ramadhan."

Baca Juga:
Lebaran, Bayu Gatra Bagikan Suvenir dari Italia
Demi Chicarito, Inter Tawarkan Guarin ke MU
Lallana Absen di Awal Musim, Ini Komentar Rodgers

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.