Sukses

Penampakan Balotelli dengan Seragam Latihan Liverpool

Setelah melakukan tes medis, Super Mario (sapaan akrab Balotelli) sudah berlatih di Melwood, kompleks latihan Liverpool.

Liputan6.com, Merseyside - Kepindahan Mario Balotelli ke Liverpool semakin jelas. Setelah melakukan tes medis, Super Mario--sapaan akrab Balotelli--sudah berlatih di Melwood, kompleks latihan Liverpool.

Seperti diberitakan Daily Mail, Super Mario terlihat tengah berlatih secara individu di Melwood, Senin (25/8/2014) sore waktu setempat. Di bawah guyuran hujan, dia berlatih sambil mengenakan seragam latihan tim asuhan Brendan Rodgers. Balotelli juga tampak mengenakan sepatu dari apparel Puma, Evo Speed.



Hingga saat ini, Liverpool belum resmi memperkenalkan Balotelli ke publik. Namun spekulasi yang berkembang, The Reds dan AC Milan dan agen, Mino Raiola telah sepakat mengenai transfer sang pemain. Semua pihak sepakat diangka 16 juta pound.

Balotelli akan mendapat upah sebesar 130 ribu pound (Rp 2,5 miliar) perpekan. Namun, gaji Super Mario bisa dipotong sebesar 40 ribu pound (Rp 774 juta) jika dia melakukan ulah tidak terpuji.

Bagi penyerang berusia 24 tahun tersebut, Premier League sudah tidak asing. Sebelumnya, dia pernah memperkuat Manchester City sebelum bergabung dengan Milan. Di Stadion Etihad (markas City), Balotelli mencetak 30 gol dari 80 penampilan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.
    Mario Balotelli adalah pemain sepak bola profesional Italia yang bergabung dengan klub Liga Premier Italia dan tim nasional Italia.

    Mario Balotelli

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

Video Terkini