Sukses

Rangkuman Transfer 5 Klub Elite Liga Spanyol

Liputan6.com,Madrid: Bursa transfer musim panas akhirnya resmi ditutup pada Senin (1/9/2014) pukul 24.00 waktu Eropa atau 05.00 WIB. Geliat bursa transfer musim panas di ranah Liga Spanyol tak kalah panasnya dibandingkan bursa transfer liga lainnya.

Memang, bursa transfer di Liga Inggris lebih heboh karena aktifitas transfer Manchester United (MU) yang sangat royal. Namun faktanya, pemain termahal ada di Liga Spanyol.

Ya, gelar pemain termahal untuk bursa transfer musim panas ini dipegang oleh Luis Suarez sebesar 75 juta pounds (Rp 1,4 Triliun), meski Barcelona mengakui biaya transfer Suarez adalah 65 juta pounds. Lalu bagaimana aktifitas transfer di Liga Spanyol?

Liputan6.com mencoba kupas hanya 5 klub besar saja. Ini karena klub-klub ini pantas untuk diperhatikan kiprah mereka di bursa transfer, berikut detailnya:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Barcelona

Barcelona

Barcelona menjadi klub yang paling aktif di bursa transfer La Liga musim ini. Barcelona mendatangkan 7 pemain baru, teranyar yaitu Douglas yang diboyong dari Sao Paulo.

Pemain Masuk: Marc Andre Ter Stegen (M'gladbach), Ivan Rakitic (Sevilla), Claudio Bravo (Real Sociedad), Luis Suarez (Liverpool), Jeremy Mathieu (Valencia), Thomas Vermaelen (Arsenal), Douglas (Sao Paulo)

Pemain Keluar: Pinto, Valdes, Cesc Fabregas (Chelsea), Jonathan Dos Santos (Villarreal), Isaac Cuenca (Deportivo), Alexis Sanchez (Arsenal), Tello (Porto), Bojan (Stoke City), Deulofeu (Sevilla)

3 dari 6 halaman

Real Madrid


Real Madrid

Real Madrid jarang-jarang 'kalah' dalam hal pembelian dengan Barcelona. Bahkan terkesan, Madrid sangat ekonomis musim ini dan seimbang antara pembelian dan penjualan.

Pemain Masuk: Toni Kroos (Muenchen), James Rodriguez (Monaco), Keylor Navas (Levante), Javier Chicarito (Manchester United)

Pemain Keluar: Cheryshev (Villarreal), Mejias (Middlesbrough), Morata (Juventus), Casemiro (Porto), Sahin (Dortmund), J Fernandez (Levante), Di Maria (MU), Xabi Alonso (Muenchen)

4 dari 6 halaman

Atletico

Atletico Madrid

Atletico Madrid kehilangan beberapa pemain penting. Maka itu, mereka pun banyak melakukan pembelian di bursa transfer musim panas ini. Tak kurang 11 pemain baru mereka boyong. Di hari terakhir bursa transfer, Atletico akhirnya melepas bek Toby Alderweireld ke Southampton dengan status pinjaman.

Pemain Masuk: Correa (San Lorenzo), Carlos Moya (Getafe), Siqueira (Granada), Mandzukic (Muenchen), Oblak (Benfica), Tiago, Griezmann (Sociedad), Ansaldi (Zenit), Gamez (Malaga), Raul Jimenez (America), Alesio Cerci (Torino).

Pemain Keluar: David Villa (New York City), Courtouis, Filipe Luis, Diego Costa (Chelsea), Adrian, Oliver (Porto), Ruben Perez (Torino), Sosa (Metalist), Diego (Fenerbahce), Aranzubia, Asenjo (Villarreal), Manquillo (Liverpool), Guilavogui (Wolfsburg), Baptistao (Vallecano), Alderweireld (Southampton).

5 dari 6 halaman

Valencia

Valencia

Valencia kehilangan banyak pemain di bursa transfer musim panas kali ini. Mereka pun mendatangkan pelatih baru, Nuno. Aktifitas transfer Valencia kali ini tidak begitu spesial utamanya dalam hal pembelian pemain. Tapi di menit-menit akhir, Valencia dapatkan Alvaro Negredo.

Pemain Masuk: De Paul (Avellaneda), Andre Gomes (Benfica), Rodrigo (Benfica), Yoel (Celta), Mustafi (Sampdoria), Orban (Bordeaux), Zuculini (Manchester city), Cancelo (Benfica), Negredo (Manchester City).

Pemain Keluar: Keita (Roma), Bernat (Muenchen), Ricardo Costa (Al Sailiya), Fede Cartabia (Cordoba), Dorlan Pabon (Monterrey), Rami (Milan), Senderos (Aston Villa), Oriol Romeu (Chelsea), Vargas (Napoli), Mathieu (Barcelona), Michel, Guaita (Getafe), Victor Ruiz (Villarreal), Aly Cissokho (Aston Villa), Banega (Sevilla)

Negredo, cedido al Valencia

6 dari 6 halaman

Sevilla

Sevilla

Nyaris sama dengan Valencia, juara Liga Europa musim lalu ini tergerus. Beberapa pemain penting seperti Ivan Rakitic dan Alberto Moreno hijrah ke klub lain.

Pemain Masuk: Aleix Vidal (Almeria), Denis Suarez (Barcelona B), Barbosa (Las Palmas), Iago Aspas (Liverpool), Krychowiak (Stade de Reims), Arribas (Osasuna), Deulofeu (Barcelona), Banega (Valencia),Tremoulinas (Dinamo Kiev), Kolodziejczak (Nice), Mbia (QPR)

Pemain Keluar: Rakitic (Barcelona), Mbia (QPR), Marko Marin (Chelsea), Julian Cuesta (Almeria), Perotti (Genoa), Hervas (Sabadell), Guarente (Empoli), Botia (Olimpiakos), Alberto Moreno (Liverpool), Jairo (Mainz 05), Javi Varas (Valladolid), B Rabello (Lucerna), Del Moral (Eibar), Stevanovic, Fazio (Tottenham)

Baca Juga:

Inilah Pemicu Striker Muda Arsenal Bersinar Lawan Villarreal
Kisah Seru 2 Bocah Indonesia Maskot Dampingi Pemain MU
Falcao ke Manchester United, Chicarito Bergabung Madrid

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini