Sukses

Persela Patahkan Rekor Tidak Terkalahkan Persipura

Kemenangan 2-0 atas Persipura membuat Persela membuka peluang lolos ke 8 besar.

Liputan6.com, Persela Lamongan menorehkan kekalahan pertama bagi sang juara bertahan, Persipura Jayapura sepanjang musim ini. Persela sukses mempermalukan semifinalis AFC Cup itu dengan skor 2-0.

Bertanding di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur,  Selasa (2/9/2014), Laskar Joko Tingkir  sudah unggul 1-0, 6 menit selepas kickoff melalui gol bunuh diri  Gerald Pangkali. Memimpin lewat gol cepat membuat  kepercayaan diri tim asuhan Edward Tjong itu meningkat.

Duapuluh menit kemudian, tepatnya di menit 26, seisi stadion Surajaya kembali bergemuruh menyusul gol yang dicetak Zainal Arif. Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Persela bertahan hingga jeda. Di babak kedua, Persipura terus menekan tuan rumah. Namun skor tersebut bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Tambahan tiga poin ini sangat berharga bagi Persela yang tengah berjuang untuk lolos ke babak 8 besar ISL.  Persela kini menempati peringkat 4 klasemen mengemas 28 poin. Persela unggul  tiga poin dari dua rival, Persiba Balikpapan dan PSM Makassar.

Sedangkan, kekalahan ini tidak mempengaruhi posisi Persipura. Tim asuhan Jacksen F Tiago itu berada di peringkat dua mengantongi 36 poin.  Mutiara Hitam memang telah memastikan diri melaju ke 8 besar.

Persipura tidak terkalahkan dalam di Wilayah Timur. Persipura memetik 9 kemenangan dan 9 hasil imbang dengan sekali kalah

Susunan Pemain

Persela Lamongan: Choirul Huda, Roman Golian, Suroso, Edi Gunawan, Taufik Kasrun (Eki Taufik 70), Danu Rosade, Catur Pamungkas, Zaenal Arifin (Feri Ariawan 55), Arif Ariyanto, Bijahil Calwa (Rudi Santoso 76), Addison Alves

Persipura Jayapura: Yoo Jae Hoon, Yohanis Tjoe, Daniel Tata, Andri Ibo (Boaz Solossa 53/Jaelani Arey 79), Rony Beroperay, Nelson Alom (Ferinando Pahabol 53), Lim Jun Sik, Gerald Pangkali, Robertino Pugliara, Ian Louis Kabes, Titus Bonai

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini