Sukses

Mourinho: Chelsea Siap Hadapi "Hadiah Beracun"

Chelsea dijadwalkan bertemu Manchester City, Arsenal, Manchester United, dan Liverpool.

Liputan6.com,London: Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menyatakan kesiapannya menghadapi pekan berat. Mourinho menyebut timnya sudah bersiap menghadapi "hadiah beracun", di mana mereka harus menghadapi deretan tim berkelas.

Setelah melakoni partai Liga Champions menghadapi Schalke di tengah pekan nanti, The Blues kemudian dijadwalkan bertemu Manchester City, Arsenal, Manchester United, dan Liverpool

"Pertama-tama, grup ini [Liga Champions] lebih sulit daripada yang disangka orang. Tim-tim tiga besar Portugal, termasuk Sporting, sangat-sangat kuat," papar Mou di laman resmi klub, Minggu (14/9/2014).

"Schalke telah meningkatkan diri dibandingkan musim lalu. Saya belum menganalisis Maribor karena mereka adalah tim terakhir yang akan kami hadapi, tetapi grup kami sulit.

"Kami juga memiliki pertandingan-pertandingan liga setelah empat pertandingan Liga Champions pertama kami - Manchester City, Arsenal, Manchester United, dan Liverpool - itu seperti hadiah beracun, jadi kami memiliki pekan-pekan yang sulit di hadapan kami," tandasnya

Akhir pekan lalu, Chelsea sukses membungkam Swansea City dengan skor 4-2 dalam laga yang digelar di Stamford Bridge. Hattrick Diego Costa dan gol tunggal Loic Remy membuat gol bunuh diri John Terry dan Jonjo Shelvey menjadi tak berarti.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini