Sukses

Masalah Kesehatan, Van Basten Mundur Sebagai Pelatih

Van Basten baru bergabung ke AZ musim panas ini.

Liputan6.com, Alkmaar - AZ Alkmaar mengumumkan pengunduran diri Marco van Basten sebagai pelatih. Pihak klub mengonfirmasi legenda AC Milan itu mundur karena alasan kesehatan.

Van Basten baru bergabung ke AZ musim panas ini. Namun besarnya tekanan membuat pelatih asal Belanda itu bermasalah dengan kondisi tubuhnya,

Pada akhir Agustus lalu ia sempat cuti karena menjalani operasi jantung. Akhirnya van Basten yang juga pernah menangani timnas Belanda itu benar-benar mundur pada awal pekan ini.

"Saya menyadari beberapa tahun terakhir kondisi fisik dan mental menurun karena menjadi pelatih kepala. Itu sebabnya saya memutuskan untuk mundur," kata van Basten seperti dilansir Goal.

"Memang benar saya akan tetap di sini, tapi bukan sebagai pelatih lagi. Saya bahagia bekerja di balik layar."

Pihak klub sendiri menyetujui permintaan van Basten. Mereka memberikan jabatan pelatih kepala pada asisten van Basten, Alex Pastoor.

"Kami berusaha sekuat mungkin mempertahankannya. Kami menilai ia cukup kuat untuk bekerja sebagai asisten," kata Direktur Olahraga AZ, Earnest Stewart.

Baca Juga:

Fans Real Madrid Tendang Mobil Mewah Gareth Bale

Mantan Pelatih: Serangan Oke, Milan Cuma Butuh Keseimbangan

Inter Milan Pamerkan Jersey Ketiga Musim Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini