Sukses

CEO Chelsea: Kami Ingin Ikat Mou Satu Dekade Lagi

Mourinho menandatangani kontrak berdurasi empat tahun saat kembali ke Chelsea tahun lalu.

Liputan6.com, London - Chelsea rupanya sangat puas dengan kinerja Jose Mourinho. Tak heran The Blues berencana menambah kontrak manajer asal Portugal itu hingga satu dekade ke depan.

Mourinho menandatangani kontrak berdurasi empat tahun saat kembali ke Chelsea tahun lalu. Meski belum menyumbang gelar lagi, tapi Chelsea melihat The Special One masih sangat layak menangani Eden Hazard dan kawan-kawan.

"Saya berharap dia akan tinggal hingga 10 tahun lagi. Mengamankan Mourinho sangat berarti buat saya. Dia tahu klub ini dan juga saya secara pribadi," kata CEO Chelsea, Ron Gourlay seperti dilansir London Evening Standard.



"Mourinho mampu menangani media dengan cara berbeda ketimbang manajer kami sebelumnya. Ia mampu menjauhkan tekanan pada pemain dan klub. Klub ini semakin maju dengannya," tambah Gourlay.

Di sisi lain, dia tak mau besar kepala melihat peluang Chelsea kembali meraih gelar Liga Premier musim ini. "Masih ada lima klub yang berpeluang juara, termasuk MU dan Manchester City. Saya tidak ingin mencoret mereka dari persaingan."

Baca Juga:

Fans Real Madrid Tendang Mobil Mewah Gareth Bale

Lawan Tersulit Muenchen Versi Gotze

Mantan Pelatih: Serangan Oke, Milan Cuma Butuh Keseimbangan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.
    Jose Mourinho adalah pelatih kawakan yang pernah menangani sejumlah klub di liga bergengsi Eropa.

    Jose Mourinho

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris