Sukses

Bintang AC Milan Merasa Beruntung Tak Main di Eropa

Michael Essien, merasa beruntung karena tidak bermain di Liga Champions.

Liputan6.com, Milan - Gelandang AC Milan, Michael Essien, merasa beruntung karena tidak bermain di Liga Champions. Menurutnya itu akan membantu timnya lebih fokus meraih gelar di kompetisi lokal.

"Saya yakin itu akan membantu kami walaupun kami sangat ingin bermain di Eropa," ungkapnya seperti dilansir Football-Italia (24/9).

Pada musim 2013/2014, Rossoneri hanya mampu finis di posisi 8 klasemen Serie A. Hasil ini membuat mereka tidak mampu bermain di ajang antar klub Eropa.

http://cdn0-e.production.liputan6.static6.com/medias/706056/original/000_Par7797696.jpg

Namun mantan gelandang Chelsea itu berpendapat. "Tidak bermain di Eropa bukan berarti Anda dapat lebih baik. Itu berarti Anda memiliki laga yang lebih sedikit dan banyak waktu untuk pemulihan dibandingkan klub yang bermain di Eropa."

"Kami harus menatap ke depan dan tidak boleh lengah untuk melakukan yang terbaik di Serie A," tegas dia.

Di musim 2014/2015 ini, Filippo Inzaghi ditunjuk menjadi pelatih Milan. Dalam empat pekan pertama, mereka untuk sementara masih bertengger di posisi 3 klasemen.

Apabila Fernando Torres dan kawan-kawan dapat meneruskan tren positif ini, tentu mereka akan berkompetisi di Liga Champions musim depan. Pasalnya hanya tiga klub teratas klasemen yang dapat mengikuti ajang tersebut.

Baca Juga:
5 Kekalahan Spektakuler Manchester United (II)
PSK Prancis: Balotelli Mahir Mainkan 5 Gaya Seks
3 Fakta Menarik Quatrick Ronaldo

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.