Sukses

Digebuk Korut 1-4, Indonesia Terdepak dari Asian Games

Sinyal kekalahan Garuda Muda telah terlihat saat tertinggal 0-3 di babak pertama.

Liputan6.com, Incheon: Timnas U-23 Indonesia harus tersingkir di babak perdelapan final Asian Games 2014 setelah menelan kekalahan telak 4-1 dari Korea Utara, Jumat (26/9/2014) di Stadion Ansan Wa-Stadium.

Sinyal kekalahan Garuda Muda telah terlihat saat tertinggal 0-3 di babak pertama. Park Kwang-ryong, Jo Kwang, dan Jong Ing-wan masing-masing melesakkan satu gol ke gawang Andritany Ardhiyasa.

Di babak kedua, tim asuhan Aji Santoso itu memiliki harapan bangkit mengejar ketinggalan. Striker Persebaya Surabaya, Fandi Eko Utomo mengoyak jala Korea Utara. Dia menanduk bola liar hasil tendangan Ahmad Jufriyanto yang gagal diantisipasi kiper Korut, Ri Myong-guk.

Namun di pertengahan babak kedua, Korut kembali memperlebar kedudukan . Jong II-wan memanfaatkan kemelut di depan gawang Indonesia. Andritany Ardhiyasa tidak mampu mengamankan laju bola karena telah mati langkah. Statistik di interval kedua menunjukkan, Korut unggul penguasaan bola 55% berbanding 45%.

Skor 4-1 tidak berubah hingga peluit panjang dibunyikan. Kekalahan ini membuat Indonesia gagal mengulang sukses mencapai semi final Asian Games 1986. Kegagalan ini sangat disayangkan, mengingat Indonesia tampil meyakinkan mengalahkan Timor Leste dan Maladewa di babak penyisihan grup.

Bagi Korut, untuk ke-4 kali mereka sukses menembus babak perempat final Asian Games.

Baca Juga:
5 Cerita Cinta Pemain Top dengan Wanita Lebih Tua
Kisah Sabine Perenang Cantik Palestina Berjuang di Asian Games
Libido Seks Bintang Porno Spanyol "Klimaks" Lihat Iniesta

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.