Sukses

Jose Mourinho di Mata Sir Alex Ferguson

Ferguson menilai Mourinho sosok yang hebat.

Liputan6.com, London- Manajer Chelsea, Jose Mourinho, mendapatkan pujian khusus dari Manajer legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson. Menurut Ferguson, Mourinho adalah sosok pelatih cerdas yang bisa meraih trofi bersama tim manapun.
 
Ferguson merupakan rival Mourinho saat masih menangani Man. United. Kedua pelatih jenius ini telah 15 kali berhadapan. Namun, pertemuan kedua pelatih terbaik di dunia ini justru didominasi oleh Mourinho dengan catatan enam kali kemenangan, tujuh imbang dan dua kali kekalahan.
 
Meski memiliki rekor pertemuan yang tidak terlalu baik saat menghadapi Mourinho, manajer yang berhasil memberikan 13 trofi Liga Premier untuk The Red Devils ini tetap merasa kagum dengan sosok The Special One (julukan Mourinho)
 
"Ia memulai karier dan menjadi karyawan magang untuk Bobby Robson, ia lalu mengikutinya ke Barcelona, ia juga sempat bekerja di bahwa Louis van Gaal. Ia adalah orang yang selalu belajar sepanjang waktu," kata Sir Alex Ferguson seperti dikutip dari the Daily Mail.
 
"Ia memiliki determinasi, ia selalu ingin menjadi seorang pelatih. Ia tidak pernah bermain dalam sebuah pertandingan, tapi, apakah Anda bisa menyebutkan berapa banyak presiden klub yang ingin memperkerjakan seorang pelatih yang tidak pernah bermain dalam sebuah pertandingan? Tidak ada, tapi Mourinho melakukan itu," jelas Ferguson.
 
Lebih lanjut, selain memberikan pujian setinggi langit untuk Mourinho, Ferguson juga memiliki penilaian pribadi yang bisa mengundang tawa. bagaimana tidak, Ferguson menyamakan potongan rambut Mourinho seperti seorang aktor Hollywood, George Clooney.

"Ia adalah sosok yang enak dipandang. Itu karena ia memiliki potongan rambut pendek mirip seperti George Clooney. Hal itu yang membuatnya enak dipandang," pungkas Ferguson. (Yosef Deny Pamungkas)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini