Sukses

Kalahkan Messi, Kroos Jadi Playmaker Terbaik di Dunia

Kroos berhak atas predikat tersebut usai mengalahkan dua nama besar yakni Lionel Messi dan James Rodriguez.

Liputan6.com, Madrid - Gelandang Real Madrid, Toni Kroos terpilih sebagai playmaker terbaik di dunia 2014 versi IFFHS. Kroos berhak atas predikat tersebut usai mengalahkan dua nama besar yakni Lionel Messi dan James Rodriguez.

Kroos didatangkan Real Madrid dari Bayern Muenchen pada awal musim dengan mahar sebesar 20 juta euro. Bersama Los Blancos, Kroos langsung menjadi pemain utama di lini tengah Real Madrid menggantikan posisi yang ditinggalkan Xabi Alonso yang hijrah ke Muenchen.

Permainan yang konsisten yang ditunjukkan oleh Kroos menjadikan dirinya berhak atas penghargaan sebagai playmaker terbaik di dunia tahun 2014. Pria asal Jerman ini sukses meraih 110 poin unggul dua poin dari Lionel Messi yang meraih 108 poin. Sementara di peringkat ketiga ditempati James Rodriguez dengan 53 poin.

Kroos memang tampil sangat mengesankan pada tahun 2014. Permainan yang stabil dan konsisten menjadi alasan utama IFFHS menganugerahkan penghargaan playmaker terbaik 2014 kepada dirinya.

"Kroos merupakan skuat timnas Jerman saat memenangkan Piala Dunia di Brasil. Ia juga sukses meraih double winner saat bersama Bayern Muenchen," tulis pernyataan IFFHS seperti dikutip dari Inside Spanish Football.

"Ia kemudian ditransfer pada bulan Agustus 2014 ke Real Madrid dan mencapai puncak kesuksesan dengan meraih trofi Piala Dunia Antar Klub. Ia konsisten dan selalu berada di tingkat tertinggi penampilan. Ini merupakan tahun tersukses untuk seorang playmaker muda," jelas pernyataan resmi IFFHS.

Sekedar info, ini merupakan pertama kalinya dalam enam tahun seorang peraih gelar playmaker terbaik di dunia versi IFFHS tidak berasal dari Barcelona. Sebelumnya, Xavi hernandez sukses menggoondol empat gelar (2008, 2009, 2010, 2011) dan Andres Iniesta dengan dua gelar (2012, 2013).

Baca juga:

Irina Shayk Jomblo, Bintang NBA Langsung PDKT

Cukur Getafe, Madrid Kian Jauh Tinggalkan Barcelona

Indonesia, Sponsor Pertama PSG asal Asia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.