Sukses

Inter Dapatkan Pemain Berbakat Kroasia

Sang pemain merupakan rekrutan ketiga Inter di bawah asuhan Roberto Mancini.

Liputan6.com, Milan - Inter Milan kembali mendatangkan pemain di bursa transfer Januari 2015. Setelah Lukas Podolski dan Xherdan Shaqiri, Inter kini berhasil merekrut Marcelo Brozovic dari Dinamo Zagreb.

Sang pemain tiba di markas Inter pada akhir pekan lalu. Ia bahkan menyaksikan langsung pertandingan tim barunya melawan Torino di Stadion Giuseppe Meazza.

Inter merekrut Brozovic dengan status pinjaman selama dua tahun. Klub milik Erick Thohir itu mempunyai hak untuk mempermanenkannya di bursa transfer yang akan datang.

Di Inter, Brozovic akan berperan sebagai gelandang. Meski harus bersaing dengan pemain hebat lainnya, gelandang Timnas Kroasia itu tetap yakin bisa menembus skuat utama.

"Saya harus bersaing dengan Gary Medel dan Fredy Guarin untuk meraih tempat utama. Bahkan saya juga harus bersaing dengan Mateo Kovacic. Ada tiga sampai empat pemain yang beroperasi di lini tengah. Tapi di Inter, akan ada ruang bagi semua pemain," ucap Brozovic.

Bergabungnya Brozovic kian menyingkirkan Yann M'Vila dari skuat I Nerazzurri. Pemain kebangsaan Prancis itu kabarnya bakal dipulangkan ke Rubin Kazan karena tak masuk dalam rencana pelatih Inter, Roberto Mancini.

 

Baca juga:

Skuat Belum Komplet, Persib Siap Hadapi Inter Island Cup 2014

Demi Pemain Ini, Roma Siap Lepas Destro ke Milan

Jadwal Lengkap Arema Cronous di ISL 2015

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini