Sukses

Djanur Fokus Benahi Lini Depan Persib

Pelatih Persib, Djanur sangat puas dengan permainan timnya meski kalah dari Arema di Inter Island Cup 2014.

Liputan6.com, Jakarta: Kegagalan meraih gelar juara Inter Island Cup 2014 rupanya tidak terlalu disesali Djajang Nurjaman. Pelatih Persib itu justru puas dengan penampilan Firman Utina dan kawan-kawan.

"Saya cukup puas sebab kami bisa mendikte permainan Arema. Musim lalu kalau Persib bertemu mereka, permainan kita yang justru mudah didikte. Ya walaupun hasilnya kurang memuaskan, di laga kemarin saya cukup puas dengan penampilan anak-anak," ucap pelatih yang akrab disapa Djanur saat dihubungi Liputan6.com, Senin (2/1/2015).

Meski puas, Djanur tetap melihat kelemahan di dalam skuatnya. Ia menilai lini depan Persib perlu diperbaiki."Masalah yang harus dibenahi hanya lini depan. Tapi saya optimistis dengan laga-laga yang akan datang," tuturnya.

Semenjak ditinggalkan Ferdinad Sinaga dan Djibril Coulibaly, Persib terus menyeleksi penyerang asing. Baru-baru ini ada dua nama yaitu Koh Traore dan Maycon Calijuri yang mencoba peruntungannya di kubu Maung Bandung.

Namun sayangnya Djanur tak puas dengan penampilan Traore maupun Maycon. Kemungkinan besar Djanur bakal mencari pemain baru di sisa bursa transfer jelang ISL musim 2015.

"Keduanya tidak pas untuk kami. Tapi Maycon ya masih bisa dikatakan dia akan terus ikut seleksi. Sudah ada calonnya. Saya belum bisa sebutkan. Negaranya dari Korea dan Brasil. Dia harus memiliki naluri gol yang bagus, fisiknya kuat dan punya teknik yang baik," jelasnya.

Di kesempatan yang sama, Djanur juga memberi pernyataan terkait cedera Firman Utina. Kapten Persib itu ditarik keluar lapangan saat mengikuti laga melawan Arema."Firman cedera betis. Belum tahu bagaimana keadaannya karena masih diperiksa tim dokter," ungkapnya.

Baca Juga:

Bintang Muda Barca Senang Cetak Gol Lawan Villarreal

Juventus Akan Bawa Pulang Matri?

Enrique: Messi Lebih Bagus Main di Sayap

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini