Sukses

Putri Jakarta Electric Optimistis Rebut Dua Kemenangan di Malang

Putri Jakarta Electric PLN melawan Jakarta Bank DKI dan Manokwari Valeria Papua Barat di seri ketiga putaran pertama Pertamina Proliga 2015.

Liputan6.com, Jakarta - Jakarta Electric PLN akan bertindak sebagai tuan rumah pada seri ketiga putaran pertama kompetisi bola voli Pertamina Proliga 2015. Laga yang igelar di GOR Ken Arok, Malang, Jawa Timur, itu berlangsung 20-22 Februari mendatang.

Di bagian putri, Jakarta Electric akan melawan Jakarta Bank DKI pada 20 Februari. Dua hari kemudian, Tri Retno Mutiara dan kawan-kawan menghadapi Manokwari Valeria Papua Barat.

Asisten pelatih Jakarta Electric Risco Herlambang optimistis timnya dapat meraih poin penuh pada seri ini. "Kami optimistis bisa memenangi dua laga ini," kata Risco kepada Liputan6.com melalui sambungan telepon.

Terkait evaluasi dari dua seri yang sudah dijalani, Risco mengatakan masalah mental masih perlu diperbaiki. "Kalau soal teknik, semua sudah diberikan pelatih. Tinggal masalah mental yang harus terus kita perbaiki," ucapnya.

Dari empat laga yang sudah dilakoni, Jakarta Electric menang dua kali dan kalah dua kali. Hasil itu menempatkan Jakarta Electric di peringkat ketiga klasemen sementara dengan poin 7.

Baca Juga

Bintang PSG Buka Peluang Gabung MU

Betah di Juventus, Morata Enggan Balik ke Madrid

Video PSG vs Chelsea Berakhir Tanpa Pemenang

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.