Sukses

Bungkam Burnley, Liverpool Ancam MU

Dua gol kemenangan Liverpool dicetak Henderson dan Sturridge.

Liputan6.com, Liverpool - Liverpool kembali meraih hasil optimal pada laga lanjutan Liga Premier Inggris. Kali ini, Burnley jadi korban tim asuhan Brendan Rodgers usai dipecundangi dengan skor 0-2 di Anfield, Kamis (5/3/2015) dinihari WIB.

Tambahan tiga poin membuat Liverpool naik satu setrip ke peringkat kelima klasemen sementara dengan 51 poin. 'The Reds' menggeser Southampton dan terus mengancam Manchester United yang berada di zona empat besar klasemen.

Menjamu Burnley, Liverpool nyaris mendapatkan start sempurna di laga ini. Striker Daniel Sturridge mendapatkan peluang pertama usai bekerjasama dengan Raheem Sterling dan Adam Lallana, namun sepakannya masih bisa ditepis Tom Heaton.

Selepas peluang di awal pertandingan, Liverpool justru tampak kesulitan mengkreasi peluang untuk mencetak gol pertama di laga ini.

Baru di menit ke-25, performa 'The Reds' membaik. Hasilnya, Jordan Henderson mencetak gol di laga ini setelah sebelumnya Sturridge menyia-yiakan peluang.

Lagi-lagi Henderson mencetak gol dari jarak jauh. Kali ini, mantan pemain Sunderland menjebol gawang Burnley memanfaatkan bola muntah sepakan Philippe Coutinho. Skor berubah 1-0 pada menit ke-29.

Setelah gol itu, permainan Liverpool lebih mengalir dan peluang kembali datang melalui Sturridge pada menit ke-43. Sayang peluang emas itu terbuang percuma lantaran Sturridge gagal menaklukan Heaton dalam duel satu lawan satu.

Lanjut ke halaman berikutnya -->

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Jalannya Babak Kedua

Unggul satu gol di babak pertama, Liverpool tidak butuh waktu lama untuk mencetak gol kedua ke gawang Burnley.

Sturridge membuka keran golnya di laga ini setelah membuang beberapa peluang di babak pertama. Sundulan terarah Sturridge berhasil mengelabui Heaton yang bermain cukup apik pada babak pertama. Skor berubah 2-0 di menit ke-52.

Sepuluh menit pasca gol Sturridge, giliran Alberto Moreno mengancam gawang Burnley namun tendangan masih belum menemui sasaran.

Meski terus digempur, Burnley terbilang berani dengan menerapkan permainan ofensif. Efeknya, beberapa kali Sturridge dengan kecepatannya mampu merepotkan pertahanan tim tamu.

Pada menit ke-82, Burnley sempat mendapatkan peluang melalui Jones tapi sepakannya mampu diblok Skrtel. Praktis, itu menjadi peluang terakhir Burnley dan Liverpool mampu menyegel kemenangan dengan skor 2-0.

Susunan Pemain
Liverpool : Mignolet, Can, Skrtel, Lovren, Henderson, Allen, Moreno/ Toure (73), Lallana, Sterling/ Lambert (90), Coutinho, Sturridge/ Johnson (83)

Burnley :Heaton; Trippier, Keane, Shackell, Mee; Kightly/ Wallace (52), Jones, Arfield, Boyd; Barnes/ Vokes (66), Ings/ Jutkiewicz (90)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.