Liputan6.com, Barcelona - Gelandang Barcelona, Andres Iniesta, berharap timnya dapat fokus jelang dua laga besar sepekan ini. Pemain timnas Spanyol itu tak mau timnya terpeleset dalam dua laga yang krusial tersebut.
Pada Kamis (19/3/2015), Blaugrana akan menjamu Manchester City di leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Lalu laga bertajuk El Clasico juga akan mereka jalani pada Minggu (22/3/2015) atau Senin dini hari WIB di Camp Nou.
"Kami sangat percaya diri dengan dua laga ini. Tapi kami tahu kami akan menghadapi dua lawan tangguh," kata Iniesta seperti dilansir Tribalfootball.
"Mungkin laga besok lebih penting dan persiapan penting untuk menghadapi laga El Clasico adalah dengan mengalahkan City," kata Iniesta menambahkan.
Pada leg pertama, Barcelona sukses menang 2-1 atas City di Etihad. Sehingga peluang lolos klub asal Katalan itu lebih besar karena hanya butuh hasil imbang di leg kedua dini hari nanti.
Advertisement
"Setiap hal kecil di Liga Champions sangat berarti dan satu-satunya yang kami khawatirkan sekarang adalah Manchester City," ucap Iniesta.
Baca Juga:
Milan Masih Optimistis Tembus Eropa