Liputan6.com, Surabaya - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bergeming atas putusan Kementerian Pemuda dan Olahraga. Meski telah dibekukan, induk cabang sepak bola Indonesia itu tetap melanjutkan Kongres Luar Biasa (KLB) di Surabaya.
Setelah menghasilkan La Nyalla Mattalitti sebagai Ketua Umum periode 2015-2019, PSSI memilih dua wakil Ketua Umum, Erwin Dwi Budiawan dan Hinca Pandjaitan.
Dua Wakil tersebut keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan rival terdekatnya, Subardi dan Syarif Bastaman dalam Kongres Pemilihan di Hotel JW Marriot, Surabaya, Sabtu 18 April 2015.
Erwin Budiawan mengumpulkan 92 suara sedangkan Hinca 88 suara. Mereka mengalahkan Syarif Bastaman mengantongi 8 suara serta Tonny Aprilani dan Muhammad Zein sama-sama membukukan 6 suara.
"Sama seperti Pemilihan Ketum, hasil ini akan dicatat dalam berita acara KLB 2015 oleh notaris," ujar Ketua Pemilihan Dimam Abror.
Sementara itu, peserta KLB juga mengesahkan 12 anggota Komite Eksekutif baru. Sejumlah nama seperti Roberto Rouw, Zulfadli, La Siya dan Djamal Azis berhasil mempertahankan posisi exco.
Berikut 12 Komite Eksekutif PSSI
Diza Rasyid
Djamal Azis
Dodi Reza Alex Nurdin
Hadiyandra
Husni Hasibuan
Johar Lin Eng
La Siya
Reva Dedi Utama
Roberto Rouw
Toni Apriliani
Zulfadli
Baca Juga:
PSSI Dibekukan!
Menang Telak, La Nyalla Pimpin PSSI Periode 2015-2019
PSSI Dibekukan, ISL Disupervisi KONI/KOI
Meski Dibekukan, PSSI Tetap Pilih Erwin dan Hinca Sebagai Waketum
PSSI memilih dua wakil Ketua Umum, Erwin Dwi Budiawan dan Hinca Pandjaitan.
Advertisement
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5232758/original/050138900_1748247680-liputan-haji-900x1200__1_.jpg)
Liputan Haji 2025
- Urgensi Sosialisasi Transparansi Pengelolaan Dana Haji2 hours ago
- Imbauan Menag Nasaruddin Umar: Cuaca Panas Ekstrem, Jemaah Haji Indonesia Banyak Minum3 hours ago
- Respons Menteri Agama soal Beda Pendapat Penyembelihan Dam Jemaah Haji di Indonesia5 hours ago
- Ini Daftar Amirul Hajj Musim Haji 2025, Ada Menteri hingga Penasihat Khusus Presiden8 hours ago
- Agar Ibadah Lancar, Ketahui Waktu Paling Rentan Sakit Saat Haji8 hours ago
- Teks Khutbah Jumat Awal Dzulhijjah 2025: Meneladani Semangat Pengorbanan dalam Ibadah Kurban8 hours ago
- Pesan Menag untuk Jemaah Haji Jelang Armuzna: Saving Energy untuk Hari H-nya Haji9 hours ago
- Jemaah Haji yang Pindah Hotel Bukan karena Terpisah dari Pasangan/Keluarga Diminta Kembali ke Hotel Asal Maksimal 31 Mei 202512 hours ago
- 40 Ucapan Selamat untuk Orang yang Berangkat Haji 2025, Penuh Doa dan Harapan Terbaik14 hours ago
- Bacaan Niat Puasa Sunnah 1-9 Dzulhijjah 1446 H, 28 Mei - 5 Juni 2025, Lengkap Keutamaannya23 hours ago
- 9 Imbauan Penting Arab Saudi pada Petugas dan Jemaah Haji Indonesia Jelang Armuzna1 day ago
- Ingat, Hanya Ada 2 Cara Bayar Dam Resmi untuk Jemaah Haji Indonesia1 day ago