Sukses

Meriahnya Nobar Chelsea Vs MU Bersama Liputan6.com

Para pendukung Chelsea dan MU saling balas chants.

Liputan6.com, Jawa Barat - Liputan6.com bersama Nex Media berhasil mempertemukan dua kubu suporter klub besar di Liga Inggris, Chelsea dan Manchester United. Basis suporter Chelsea di Indonesia (CISC) dan fans MU (United Indonesia) meramaikan acara nonton bareng The Blues kontra The Red Devils pada Sabtu (18/4/2015) di Alibaba Futsal, Pekayon.

Meski laga baru dimulai pada pukul 23:30 WIB, para pendukung kedua tim sudah nampak berdatangan sejak pukul 21:00 WIB. Beragam atribut dikenakan dari syal, topi, jersey, hingga kaos berdesain logo atau simbol kebanggaan klub.

Sorak sorai sekitar 1000 orang penonton meledak saat peluit tanda laga dimulai berbunyi. Aksi berbalas chants dilakukan kubu CISC dan United Indonesia.

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/855667/original/045674400_1429400957-DSC_2846.JPG

"Keep the blue flag flying high", yel-yel pertama yang dinyanyikan kubu CISC. Namun UI tidak tinggal diam, mereka membalasnya dengan lantunan "Glory glory Man Utd".

Nobar makin meriah saat kubu UI menyalakan red flare, sontak suasana menjadi merah menyala dan lantunan chants tetap menggema di sela-sela pertandingan.

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/855669/original/079757400_1429401013-DSC_2975.JPG

Gemuruh kegembiraan pecah di menit ke-38, Eden Hazard berhasil menceploskan bola ke gawang David de Gea. Para pendukung setia The Blues pun melompat kegirangan seraya bertepuk tangan.

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/855668/original/030443200_1429400987-DSC_2918.JPG

Hingga laga usai, skor 1-0 untuk keunggulan Chelsea tetap bertahan. Para pendukung yang menyaksikan jalannya nobar pun tetap menyanyikan chants masing-masing sambil meninggalkan lokasi nobar dengan tertib.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini