Sukses

Icardi Jadi Penentu Duel Sengit Inter vs Roma

Nyaris mencuri satu poin, Mauro Icardi rusak rencana AS Roma di San Siro.

Liputan6.com, Milan: Mauro Icardi menjadi penentu kemenangan 2-1 Inter Milan atas AS Roma, Minggu (26/4/2015) dini hari WIB di stadion San Siro. Inter Milan pun berhasil menggamit tiga poin penting yang membawa mereka naik satu strip ke posisi 7 klasemen.

Sebagai tuan rumah, Inter Milan mencoba untuk langsung menekan ke pertahanan Roma. Namun justru Roma yang membuka peluang di menit ke-7. Gelandang De Rossi mencoba tendangan jarak jauh yang memaksa kiper Handanovic bekerja keras untuk menahannya.

Konsistensi Inter dalam menyerang akhirnya berbuah gol juga. Tepatnya di menit ke-15, Hernanes mampu memanfaatkan umpan Rodrigo Palacio. Tembakan keras Hernanes meluncur mulus menembus gawang Roma. Skor 1-0 untuk Inter Milan.

Ketinggalan satu gol, Roma langsung menggempur pertahanan Inter sehingga membuat pemain Inter terkepung di belakang pertahanan sendiri. Untunglah hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan, skor tetap bertahan 1-0 untuk Inter Milan.

Lanjut ke halaman berikutnya...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2

Di babak kedua, Roma lebih banyak melakukan serangan. Tapi, ini membuat pertahanan mereka kosong melompong. Di menit ke-50, Mauro Icardi terlalu egois dengan melepas tembakan yang diblok pemain Roma. Padahal, Rodrigo Palacio sudah berdiri bebas.

Kegigihan Roma berbuah manis saat Radja Nainggolan mencetak gol penyeimbang di menit ke-62. Memanfaatkan umpan Miralem Pjanic, Nainggolan lepaskan tembakan kaki kanan yang mengarah ke sudut kiri gawang. Skor berubah jadi 1-1.
Nainggolan disambut rekan-rekannya usai cetak gol ke gawang Inter (OLIVIER MORIN / AFP)
Getol menyerang, Roma membuat pertahanan jadi bolong. Menit ke-84, Icardi sudah tak terjaga tapi untung tembakannya masih melambung ke atas. 4 menit kemudian, Icardi tak memberi ampun kesalahan pertahanan Roma.

Mendapatkan umpan mendatar dari Lukas Podolski, Icardi mampu melepaskan tembakan mendatar yang menghunjam gawang Roma di menit ke-88. Inter pun berhasil menang 2-1 dan skor tak berubah hingga peluit babak kedua dibunyikan.

Susunan Pemain

Inter (4-3-3)

1 Handanovic;33 D'Ambrossio,23Ranocchia,15Vidic,5Juan;13Guarin/91 X Shaqiri (71),27Gnoukouri/11Podolski (86),77Bozovic/10 Kovacic (71);9Icardi,88Hernanes,8 Palacio

AS Roma (4-3-3)

26 De Sanctis;24Florenzi,44Manolas,2 Yanga Mbiwa, 25 Holebas;4Nainggolan,16 De Rossi/88 S Doumbia (89), 15 Pjanic;19Ibarbo,10Totti/20 S Keita (52),27Gervinho

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.