Sukses

Mengapa Messi Hanya Bersinar di Barcelona?

Kualitas Messi di Barcelona jauh lebih bagus daripada di Argentina.

Liputan6.com, Buenos Aires - Pesona Lionel Messi bersama Barcelona memang sulit untuk diragukan. Namun bagaimana performa Messi saat membela negaranya, Argentina?

Seperti dilansir Soccerway (30/4), eks penggawa Timnas Argentina, Claudio Caniggia, mempertanyakan kualitas pemegang empat Ballon d'Or itu. "Banyak pertanyaan mengenai Messi. Ia adalah pemain terbaik bersama Barcelona, tapi apakah ia bisa melakukan hal yang sama untuk Argentina?"

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/855579/original/054385200_1429367840-2015-04-18T143112Z_1768045669_GF10000064146_RTRMADP_3_SOCCER-SPAIN.JPG

Menurut Caniggia kualitas apik Messi didukung oleh kondisi dan situasi tim. Pasalnya ia belum pernah meninggalkan Barca sepanjang kariernya.

"Terkadang akan sangat sulit (bagus di Timnas), karena ia sudah bermain dengan tim (Barca) yang sudah ia bela sejak lama. Ia tahu konsep permainannya dan para pemainnya juga ia kenal," tambah Caniggia.

"Banyak orang bertanya kenapa Messi tidak dapat bermain untuk Argentina seperti ia membela Barca, itu tidak mudah, mudah untuk bicara, tapi sulit untuk melakukannya."

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/697742/original/Nigeria_vs_Argentina__foto_2_.jpg

Bersama tim Tango, ayah dari Thiago Messi itu sulit meraih trofi. Di ajang Piala Dunia 2014 lalu, ia hanya mampu membawa Argentina menjadi runner up.

"Messi adalah pemain yang hebat, saya harap dia dapat memberi Copa America bagi Argentina. Ia telah bermain baik di Piala Dunia dan saya berharap ia dapat menjaga kondisi fisik dan tidak terkena cedera," pungkas Caniggia.


Baca Juga:

Penerus Giggs di MU Bakal Dilepas Musim Depan?

Hampir Juara, Terry Puji Mourinho Setinggi Langit

"Tevez Kunci Juventus Raih Scudetto"

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.