Sukses

Wenger Beberkan Rencana Transfer Musim Panas

Wenger puas dengan perkembangan timnya di paruh kedua musim.

Liputan6.com, London- Performa ciamik Arsenal di tahun 2015 membuat manajer Arsene Wenger akan mengubah kebijakan di bursa transfer musim panas nanti. Wenger tidak akan merombak tim besar-besaran.

Arsenal berhasil memenangi 17 dari 21 pertandingan di berbagai ajang yang diikuti tahun 2015 ini. The Gunners berpeluang menjadi juara Piala FA. Mereka lolos ke final melawan Aston Villa 30 Mei mendatang.

Membaiknya performa Arsenal membuat Wenger tidak berencana membeli banyak pemain akhir musim nanti. Wenger puas dengan perkembangan beberapa pemain yang  sempat tampil buruk di paruh pertama musim ini.

"Saya percaya beberapa pemain yang dipertanyakan seperti Mesut Ozil telah melakukan perbaikan besar-besaran di paruh kedua musim ini dan perlahan menjadi pemimpin," kata Wenger.

Wenger yakin timnya akan tetap tangguh walau tak belanja besar-besaran. Pasalnya beberapa pemain yang tengah dipinjamkan akan kembali akhir musim nanti.

"Kami tidak perlu perubahan total. Kami memiliki skuat yang kuat. Kami memiliki pemain-pemain muda tangguh. Kami punya skuat besar sekarang. Lukas Podolski, Joel Campbell dan Yaya Sanogo akan kembali dari peminjaman," tegas Wenger.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Arsene Wenger