Sukses

Indonesia Bidik Dua Gelar di Kejuaraan Dunia 2015

Dua nomor andalan, ganda putra dan ganda campuran, masih menjadi tumpuan Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia menargetkan meraih dua gelar dalam ajang Total BWF World Championships 2015. Dua nomor andalan, ganda putra dan ganda campuran, masih menjadi tumpuan Indonesia pada kejuaraan dunia yang bakal digelar di Jakarta, 10-16 Agustus 2015

Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang merupakan dua pasangan Juara Dunia 2013, ditargetkan untuk kembali meraih gelar juara.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (badmintonindonesia.org)

"Target kami dua gelar dari nomor ganda putra dan ganda campuran. Di ganda putri, sebetulnya ada peluang dari Greysia (Polii)/Nitya (Krishinda Maheswari), jika mereka mampu mengulang momentum di Asian Games 2014," kata Rexy Mainaky, manajer tim Indonesia.

Menuju kejuaraan akbar ini, tim Indonesia akan melakukan persiapan khusus. Sebelumnya juga akan ada dua kejuaraan besar yang bisa menjadi ajang pemanasan bagi para pemain yaitu Australia Open Super Series 2015 dan Indonesia Open Super Series Premier 2015.

"Latihan dan program ke Kejuaraan Dunia itu pasti ada. Setelah Piala Sudirman akan kami diskusikan kembali," imbuh Rexy.

Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (badmintonindonesia.org)

"Para atlet juga akan menjalani latihan-latihan yang tidak mereka suka. Karena latihan ini nantinya dapat berguna pada saat mereka bertanding dalam keadaan under pressure," jelasnya lagi.

Indonesia menurunkan 22 pemain andalan di kejuaraan ini. Di tunggal putra, Tommy Sugiarto yang meraih medali perunggu di Kejuaraan Dunia 2014, juga akan beraksi di stadion Istora Senayan. Slot di nomor tunggal putri akan diisi oleh Linda Wenifanetri dan pemain klub Djarum, Maria Febe Kusumastuti.

Berikut daftar pemain yang akan berlaga di TOTAL BWF World Championships 2015:
 
Tunggal Putra: Tommy Sugiarto & Dionysius Hayom Rumbaka
Tunggal Putri: Maria Febe Kusumastuti & Linda Wenifanetri
Ganda Putra: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Hendra Aprida Gunawan/Andrei Adistia, Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi
Ganda Putri: Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta, Vita Marissa/Shendy Puspa Irawati
Ganda Campuran: Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Praveen Jordan/Debby Susanto, Riky Widianto/Richi Puspita Dili

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini