Sukses

Hadapi Selangor Bagus untuk Mental Persib

Mental para pemain Persib Bandung meningkat setelah sebelumnya turun akibat batalnya turnamen pramusim QNB Championship 2015.

Liputan6.com, Bandung - Laga uji coba melawan Selangor FA di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (22/5/2015) nanti akan membuat mental para pemain Persib Bandung meningkat, setelah sebelumnya turun akibat batalnya turnamen pramusim QNB Championship 2015.

"Kita tidak boleh terlalu berlarut-larut meratapi kekecewaan. Kita harus bangkit karena masih ada yang harus kita hadapi di tanggal 27 (babak 16 besar AFC Cup 2015). Lawan Selangor bagus buat kita," kata Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman.

Pada laga uji coba melawan Selangor FA, Djadjang menargetkan kemenangan untuk menjaga momentum sebelum laga melawan Kitchee SC dalam babak 16 besar AFC Cup.

Disinggung soal batalnya turnamen pramusim yang diadakan PT Liga Indonesia karena tidak mendapat rekomendasi BOPI, hal tersebut membuat para pemain Persib Bandung kecewa.

Menurutnya, para pemain berharap agar turnamen pramusim digelar karena QNB League yang menjadi kompetisi tertinggi di Indonesia diberhentikan oleh PSSI akibat force majeure.

"Pasti ada suatu kekecewaan, tadinya kita cukup bergairah kembali setelah gonjang ganjing situasi sekarang ini. Kemarin dapat angin segar pemain kembali bersemangat tapi setelah mendapatkan kabar itu pasti, mental pemain terganggu," pungkasnya.

Persib Bandung (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Baca Juga

10 Pemain Indonesia Permalukan Malaysia U-23

5 Alumni Barca Kuasai Eropa Musim Ini, Siapa Saja Mereka?

Bek Valencia Setuju Pindah ke MU

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini