Sukses

Enrique Menolak Bicara Masa Depannya di Barcelona

"Saya tidak akan berbicara tentang hal itu sampai akhir musim," kata Luis Enrique.

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona akan menutup musim kompetisi 2014-15 dengan treble winner atau tiga gelar di bawah pelatih Luis Enrique. Dengan catatan, Barca mengalahkan Athletic Bilbao di final Copa del Rey dan menang atas Juventus di final Liga Champions.

Jika nanti gagal, Enrique sudah sukses mempersembahkan gelar La Liga Spanyol di musim pertamanya sebagai pelatih Barca. Presiden Barca Josep Maria Bartomeu bahkan sudah menjamin masa depan pelatih berusia 45 tahun itu di Camp Nou tetap aman.

Namun, rumor baru menyebutkan Enrique bisa saja meninggalkan Barca pada akhir musim ini. Apalagi, berhembus kabar Barca tengah menjalin pembicaraan dengan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yang disebut-sebut sebagai calon pengganti Enrique.

Enrique sendiri menolak membahas masa depannya saat ini. "Saya tidak ada komentar tentang hal itu, saya berpikir tentang tiga pertandingan, satu di liga dan dua final, itu yang saya akan bicarakan sekarang," kata Enrique kepada wartawan seperti dilansir Soccerway, Jumat (22/5/2015).

"Saya sudah mengatakan tidak ada yang istimewa tentang hal itu. Saya tidak akan berbicara tentang hal itu sampai akhir musim."

Baca juga:

Persib Bandung Tekuk Selangor FA

Llorente: Trio Penyerang Barca Itu Alien

Legenda MU: Petr Cech Setara Van der Sar

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.