Sukses

Menghitung Peluang Liverpool Tampil di Liga Europa

Ada 3 tim asal Inggris yang mendapat jatah di Liga Europa.

Liputan6.com, Liverpool - Liga Premier Inggris telah memastikan empat tim yang masuk ke zona Liga Champions, yakni sang juara, Chelsea, Manchester City, Arsenal dan Manchester United. Namun, persaingan di Liga Premier Inggris belum berhenti di situ.

Ada 3 tim asal Inggris yang mendapat jatah di Liga Europa. Dua tim yang sudah memastikan tampil di kasta kedua kompetisi Eropa itu adalah Tottenham Hotspur dan Aston Villa.

Spurs yang berada di posisi keenam telah memastikan satu tempat di Liga Europa musim depan. Spurs menjadi wakil Inggris di Liga Europa menggantikan juara Capital One Cup, Chelsea yang telah memastikan tempat di Liga Champions.

Villa memastikan tampil di Liga Europa karena mereka finalis FA Cup. Lawan mereka, Arsenal juga telah mendapat tiket ke Liga Champions musim depan.

Satu tiket tersisa diperebutkan oleh Liverpool yang berada di posisi kelima dengan 62 poin dan Southampton di urutan ketujuh dengan 60 poin.

http://cdn0-a.production.liputan6.static6.com/medias/866954/original/057158700_1430584587-rayakan_gol_gerrard.JPG

The Reds (sebutan Liverpool) harus meraih kemenangan di pertandingan terakhir Liga Premier Inggris melawan Stoke City di Britannia Stadium, Minggu (24/5/2015) malam WIB. Jika meraih hasil imbang, maka posisi tim asuhan Brendan Rodgers terancam.

Sementara itu, di waktu yang sama, Southampton mendapat tantangan besar ketika menghadapi Manchester City di Etihad Stadium. Tidak ada cara lain untuk meraih satu tiket tersisa ke Liga Europa musim depan selain kemenangan sambil berharap Liverpool bermain imbang melawan Stoke.

Southampton Vs Aston Villa (Reuters / Paul Childs)

Baca juga:

Bukti Nyata Van Gaal Lebih Hebat dari Ferguson dan Moyes

4 Bintang Bidikan MU, 1 di Antaranya Keturunan Indonesia

5 Kiper yang Pantas Gantikan Casillas di Madrid, Selain De Gea

Ketum PSSI Kirim 'Surat Cinta' untuk Menpora

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini