Sukses

Video Penampilan Terakhir Barcelona di La Liga 2014/2015

Barca dipaksa bermain imbang 2-2 di laga terakhir La Liga.

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona gagal menutup La Liga 2014/2015 dengan kemenangan. Blaugrana dipaksa bermain imbang 2-2 oleh tamunya Deportivo La Coruna di Stadion Nou Camp, Minggu (24/5/2015) dini hari WIB.

Hasil ini tidak mempengaruhi posisi Barca. Sejak pekan lalu mereka sudah dipastikan menjadi juara La Liga. Sedangkan hasil imbang ini menyelamatkan La Coruna dari jeratan degradasi.

Kegagalan menang di pekan terakhir La Liga 2014-2015 ini membuat Xavi Hernandez gagal memberikan kado perpisahan yang indah. Laga kontra La Coruna menjadi penampilan terakhir Xavi di Nou Camp. Musim depan Xavi pindah ke Qatar.

Barca memulai laga dengan sempurna dan tampaknya akan menang mudah. Pertandingan baru berumur lima menit Lionel Messi sudah bisa menjebol gawang La Coruna melalui sundulan akurat menuntaskan umpan Rafinha Alcantara.

Messi mencetak gol keduanya di menit 59. Neymar lepas dari jebakan off-side. Pemuda Brasil ini tidak egois dan mengumpankan bola kepada Messi. Dengan mudah Messi menceploskan si kulit bundar ke gawang kosong.

La Coruna memperkecil ketertinggalan di menit 67. Lucas Perez lepas dari kawalan Xavi sehingga dengan mudah memperdaya Claudio Bravo.

Diego Salomao menyamakan skor selang sembilan menit kemudian. Salomao memanfaatkan kemelut di kotak penalti Barca.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona