Sukses

Pasca Sanksi Menpora, PSSI Akui Perbedaan Mengurus Visa

Persipura batal menghadapi Pahang FA karena masalah visa lawan.

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris jenderal PSSI, Azwan Karim mengatakan sejak berlakunya Surat Keputusan (SK) Menpora tentang sanksi administratif PSSI, urusan mengurus visa untuk tim tamu di pertandingan internasional menjadi berbeda. Hal ini menjawab kasus tiga pemain asing Pahang FA yang visanya ditolak imigrasi bandara Soekarno-Hatta.

"Mengurus VISA kali ini agak berbeda. Karena biasanya mudah sekali untuk melakukan pengurusan VISA ini melalui Dirjen Keimigrasian," kata Azwan dikutip dari laman resmi PSSI.

Kasus gagal keluarnya visa Persipura Jayapura di Piala AFC pada Selasa (26/5/2015) mendatang diketahui usai kekesalan CEO Pahang FA, Fahrizal Hasan yang dituang dalam akun Twitter-nya. Pahang FA harus terkatung-katung di bandara semalaman akibat menunggu visa turun atas persetujuan atau rekomendasi BOPI.

"Namun karena surat sanksi administratif-lah semua permasalahan sepak bola sekarang bermunculan. Salah satunya mengenai visa ini. Kemarin juga perizinan Timnas U-23 (izin keramaian kepolisian) yang sebelumnya sudah dikeluarkan izin (dengan penonton) menjadi tanpa penonton di last minute jelang pertandingan," ujar Azwan lagi.

"Kalau memang tujuannya Kemenpora mempermalukan bangsanya sendiri di dunia internasional, ya tercapailah tujuan itu," tandasnya.

Ilustrasi PSSI dibekukan

Baca Juga:

Schweinsteiger Diincar MU, Guardiola: Jangan Pergi, Legenda!

Terungkap, Van Gaal Tolak Tawaran Real Madrid

Bintang MU Susul Xavi Main di Qatar?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini